Laporan Wartawan Grid.ID, Septi Nugrahaini
Grid.ID - Doojoon HIGHLIGHT akan segera menyapa para penggemarnya lewat karya baru.
Kali ini bukan bersama dengan grupnya, tapi dengan drama baru.
Leader HIGHLIGHT itu terlibat dalam drama berjudul Radio Romance.
Ia beradu akting dengan Kim So Hyun.
(BACA: Yuk Intip 6 Inspirasi Tampil Keren Kenakan Jins ke Kantor, Simpel Banget!)
Untuk menyambut penayangan drama ini, pihak produksi telah mengeluarkan teaser untuk menggoda para penonton.
Kali ini, Radio Romance mengeluarkan poster Doojoon bersama dengan Kim So Hyun.
Meski terpaut usia 10 tahun, chemistry keduanya nampak mengalir dengan alami.
Dalam poster tersebut, terlihat Doojoon dan So Hyun yang saling memandangi satu sama lain.
(BACA: Ribet dengan Rambut Panjangmu Saat Gym? Coba Saja Deretan Gaya yang Simpel Ini!)
Radio Romance adalah drama yang bercerita tentang seorang aktor yang tidak bisa melakukan apapun tanpa script bernama Ji Su Ho.
Karakter Ji Su Ho diperankan oleh Doojoon.
Sedangkan Kim So Hyun memerankan peran Song Geu Rim.
Song Geu Rim adalah scripwriter berpengalaman yang mencasting Ji Su Ho sebagai DJ.
(BACA: Begini Kesedihan Ahok Saat Harus Gugat Cerai Istrinya)
Dilansir Grid.ID dari Soompi, poster yang baru dirilis itu diambil di stasiun radio KBS yang sesungguhnya.
Yoon Doojoon dan Kim So Hyun saling menatap dengan penuh perhatian satu sama lain.
Episode pertama Radio Romance akan ditayangkan pada 29 Januari 2018.
(BACA: Tak Meriah, Begini nih Suasana Korea Utara di Hari Ulang Tahun Kim Jong Un)
Drama tersebut akan menggantikan drama KBS lain, Jugglers.
Apa kalian mulai penasaran untuk melihat kisah cinta Yoon Doojoon dan Kim So Hyun? (*)