Laporan Wartawan Grid.ID, Adrie P. Saputra
Grid.ID - Indonesia merupakan negara yang tidak terkena dampak musim salju.
Bila salju ada di Indonesia tentu saja beberapa anak mungkin bisa mengalami nasib seperti anak yang tinggal di China ini.
Foto seorang anak laki-laki dengan rambutnya yang membeku menjadi viral dan menarik perhatian ribuan orang pada hari Selasa, 9 Januari 2018.
Terlihat dalam foto anak laki-laki itu rambutnya memutih dan wajahnya memerah kedinginan.
Anak-anak yang dibelakangnya beberapa tampak menertawakannya.
Dikutip Grid.ID dari Asia One, dalam suhu minus 9 derajat, anak SD kelas 3 berjalan lebih dari satu jam, 4,5 kilometer, untuk mencapai Sekolah Dasar Zhuan Shan Bao di provinsi Yunnan, China Barat Daya.
Ketika sampai di sekolah, rambutnya berubah putih karena kedinginan.
Setelah kepala sekolah memposting foto secara online, banyak orang menyatakan keinginannya untuk membantu anak kiri.
(BACA: Sultan Djorghi Antarkan Sekolah Putrinya Naik Motor, Netizen: Keren Banget dan Sederhana!)
"Semua penderitaan yang kamu alami sekarang akan mencerahkan jalan masa depanmu," kata seorang netizen.