Laporan Wartawan Grid.ID, Pradipta R
Grid.ID – Kentut bisa menjadi hal yang melegakan.
Karena pada dasarnya, kentut adalah aktivitas mengeluarkan gas dalam tubuh.
Namun, terkadang hal ini menjadi memalukan ketika dilakukan di tempat umum.
Di mana selain bersuara, kentut juga terkadang memiliki bau yang tidak sedap.
(BACA: Pertimbangkan Konsumsi Antibiotik, Ternyata Ada Fakta Baru yang Mengejutkan, Memangnya Kenapa ya?)
Kenapa ya? Berikut penjelasannya yang dilansir Grid.ID dari laman Health.
Manusia rata-rata memecah angin sebanyak 14 kali dalam sehari.
Dengan kurang lebih memancarkan setengah sampai 2 liter gas dalam periode 24 jam.
Dan 99 persen gas tersebut barbau yang pastinya tidak sedap.
(BACA: Ternyata 4 Makanan Ini Berbahaya Buat Otak Kamu)
Seorang ahli gastroenterology, Patricia Raymond MD mengatakan bahwa bau kentut disebabkan oleh fermentasi yang dilakukan bakteri di usus besar.
Ada juga beberapa sebab lainnya, di antaranya.
1. Makanan kaya belerang
Makanan kaya belerang atau sulfur bisa membuat kentut menjadi berbau.
Beberapa makanan itu adalah telur, bawang merah dan putih, keju, brokoli, kacang-kacangan, daging, ikan dan beberapa makanan lain yang mengandung sulfur.
(BACA: Apa yang Sebabkan Sendawa? Ternyata Ini Jawabannya)
2. Intoleransi laktosa
Orang yang mengalami intoleransi laktosa umumnya akan memiliki bau kentut yang bau.
Karena makanan yang mengandung laktosa akan melewati usus kecil tanpa diserap ketika perjalanannya ke usus besar.
3. Sembelit
Ketika kamu mengalami sembelit, kotoran akan berada pada usus besar dalam waktu yang lebih lama dan bakteri semakin banyak di sana.
4. Obat-obatan
Konsumsi beberapa obat-obatan untuk penyembuhan juga bisa membuat kentut lebih bau. (*)