Find Us On Social Media :

Flashback Saat 3 Bulan di Penjara, Kriss Hatta Ngaku Tidur Impit-impitan dengan 137 Orang Tanpa Alas Tidur dan Bantalnya Bau

By Asri Sulistyowati, Senin, 8 Juli 2019 | 13:07 WIB

Kriss Hatta

"Jadi kaki sama kaki (bersampingan) saking sempitnya. Ini kaki, ini kaki ketemu ya nempel gitu."

"Itu aja mau lewat harus hati-hati gitu takut nginjak kan. Itu ruangannya gede kok, isinya ada 137 orang, kamar mandinya 1 tapi lebar," jelas Kriss Hatta.

Terlebih, ruangan yang dihuni presenter berusia 30 tahun itu tak dilengkapi dengan pintu.

"Sudah gitu, nggak ada pintu, bayangin, nggak ada pintu, plong, ya ibarat kata mandi itu diliatin sama tahanan, gitu," imbuhnya.

Baca Juga: Sempat Senang Saat Kriss Hatta Ditahan, Nikita Mirzani Kini Mengaku Bersyukur dan Beri Peringatan Padanya Usai Bebas

Hal ini tentu saja membuatnya berfikir apakah bisa untuk melewati cobaan ini.

"Gue sampai bengong 'astaga, bisa nggak ya aku kayak gini'. Terus disana orang pada garuk-garuk karena di sana rentan terkena penyakit kulit terus serangga-serangga kan." "Yaudah hari pertama bengong aja melamun 'kenapa bisa masuk sini'," ucap Kriss Hatta.

Kala ditanya terkait alas tidurnya, Kriss Hatta mengaku tidur tanpa alas di lantai sel penjara.

Baca Juga: Kriss Hatta Terbukti Masih Sah Sebagai Suami, Hilda Vitria: Itu Halu!