Laporan Wartawan Grid.ID, Novita Nesti Saputri
Grid.ID - Beberapa bintang K-Pop 2017 merayakan hits musik tahun tersebut di hari kedua Golden Disc Awards 2018.
Setelah acara hari pertama digelar pada 10 Januari dan fokus pada perilisan digital, kini hari kedua pemberian penghargaan terhadap perilisan fisik.
Pada hari pertama, IU mendapatkan penghargaan Digital Daesang dan berhasil jadi berita utama dengan pidato kemenangan yang dia sampaikan.
Acara malam ini dipandu oleh Kang Sora dan Sung Si Kyung.
Sebagai Puncaknya, BTS membawa pulang penghargaan Disc Daesang atau biasa disebut Album of The Year.
Di hari pertama, BTS menerima penghargaan Bonsang untuk musik digital.
Dilansir Grid.ID dari Soompi, EXO mendapatkan total empat penghargaan dari acara ini.
(BACA: Nggak Nyangka! Begini Cara IU Merayakan Kemenangannya di Golden Disk Awards 2018)
Berikut daftar pemenangnya.
Disc Daesang : BTS
Bonsang : NU'EST W, MONSTA X, Hwang Chi Yeol, SEVENTEEN, TWICE, GOT7, Taeyeon, SNSD, EXO, BTS, dan Super Junior.
Best OST : Ailee - I Will Go to You Like the First Snow (OST. Goblin).
(BACA: Raih Penghargaan Golden Disk Awards 2018, Begini Pesan IU Terhadap Juniornya)
Genie Music Popularity Award : EXO
CeCi Asia Icon Award : EXO, TWICE
Global Popularity Award : EXO
Selamat kepada para pemenang! (*)