Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Dienfitri Awalia
Grid.ID - Kedekatan komedian Sule dan aktris Naomi Zaskia sudah bukan rahasia lagi.
Meski sempat terkesan menutupi, belakangan Sule makin gencar memamerkan kedekatannya dengan wanita blasteran Indonesia-Jerman itu.
Bahkan, Sule tak sungkan lagi memperlihatkan kedekatan dengan Naomi Zaskia melalui vlog yang diunggahnya di kanal YouTube.
Baca Juga: Serasa Dunia Milik Berdua, Komedian Sule dan Naomi Zaskia Kompak Habiskan Waktu Nyalon Bersama
Keduanya terlihat sering menghabiskan waktu untuk berlibur bersama, mulai dari bermain di wahana permainan sampai vakansi di Bali.
Tak heran jika keduanya digadang-gadang sudah resmi menyandang status sebagai pasangan kekasih.
Kendati demikian, Sule rupanya masih enggan menegaskan status hubungannya dengan Naomi Zaskia.
Baca Juga: Pamer Kemesraan dengan Naomi Zaskia, Netizen Malah Salfok Sama Mantan Istri Sule
Sule menyebut kedekatannya dengan Naomi di YouTube didasari lantaran banyaknya jumlah viewers.
"Tunggu aja ceritanya nanti seperti apa. Yang tahu hanya saya dan Tuhan, gitu aja," kata Sule saat dijumpai Grid.ID di kawasan Setiabudi, Jakarta Selatan, Selasa (9/7/2019).
"Nggak usah diini-inian (digosipkan) lah. Itu mah karena viewer-nya bagus, lumayan pendapatannya buat saya," tandas Sule.
Baca Juga: Buka Bersama dengan Sule, Naomi Zaskia Tunjukkan Perhatian Kepada Sang Komedian, Romantis Banget!
Meski begitu, Sule pun nampak menampik anggapan jika dirinya disebut tidak serius terhadap Naomi.
Menurut Sule, keseriusannya bisa dilihat dengan siapa kelak dirinya bersanding di pelaminan.
"Kalau serius ya mungkin jawabannya nanti ya, kalau udah terlihat saya di pelaminan sama siapa itu baru serius," ucap duda 4 anak itu.
Baca Juga: Bukan Naomi Zaskia atau Baby Shima, Sule Beberkan Wanita Spesial di Hatinya!
"Kalau sekarang kan belum lah. Ya tidak hanya sama Baby Shima, sama Angie juga saya lagi dijodoh-jodohin sama netizen. Saya bingung harus pilih yang mana," pungkasnya.
(*)