Find Us On Social Media :

8 Tips Berbelanja Saat Traveling ke Dubai Sebagai Destinasi Surga Bagi Para Shopaholic

By Ridho Nugroho , Sabtu, 13 Januari 2018 | 02:01 WIB

Dubai Outlet Mall, Dubai.

Laporan Wartawan Grid.ID, Ridho Nugroho

Grid.ID – Bagi kamu para shopaholic, rasanya kota Dubai harus masuk dalam daftar destinasi belanja di luar negeri yang wajib kamu kunjungi!

Yap, dalam kurun waktu kurang dari 10 tahun, Dubai berhasil membangun ‘Kerajaan’ surga belanja, selain tentunya lokasi wisata lainnya yang menyediakan berbagai kebutuhan, khususnya bagi para pencinta fashion.

Pengalaman seru juga dirasakan oleh Editor Female Lifestyle Grid.ID saat berkesempatan mengunjungi Dubai di penghujung akhir tahun di bulan Desember 2017 kemarin.

(EMAAR Raih Guinness World Records Untuk Light Up 2018-Pertunjukan Cahaya dan Suara Termegah di Ikon Global Kota Dubai)

Dubai seakan ingin menggeser Hong Kong dan Bangkok sebagai tujuan lokasi berbelanja dunia yang selama ini dikenal lebih dulu oleh masyarakat luas.

Seperti halnya beberapa negara destinasi belanja lainnya, Dubai pun menawarkan ragam pilihan lokasi berbelanja sesuai selera dan bujet wisatawan asing dengan berbagai keelokan pemandangan dan kearifan budayanya.

Mulai dari pasar tradisional yang sejak dulu sudah ada sampai mall atau pusat perbelanjaan elit lainnya yang menghadirkan deretan barang fashion dan kecantikan dari label terkenal dunia, tentunya dengan harga yang terbilang mewah.

Bila kamu bukan pencinta fashion, tenang saja. Kenapa? Sebab, Dubai juga menyediakan kerajinan tangan buatan lokal, tekstil, pernah-pernik cantik seperti aksesori, rempah-rempah beraroma khas hingga suvenir liburan.

Hal penting paling utama ialah menyediakan bujet yang cukup karena sebagian barang fashion di Dubai terbilang cukup mahal, hehehe….

Namun, untuk beberapa tempat seperti pasar tradisional, kamu tetap bisa menemukan barang murah yang unik dan lucu-lucu hanya dengan 5 Dirham saja (Dirham UAE) alias sekitar Rp17 ribu, hehehe…. (contohnya pouch bordir) yang Grid.ID beli yang dijual di toko-toko sepanjang Souks, Dubai.

(Dibangun dengan Biaya 925 Miliar Rupiah, Dubai Frame atau Berwaz Dubai Resmi Dibuka Untuk Wisatawan)