Find Us On Social Media :

Siap-siap, 2018 Ini Makeup dan Gaya Rambut Tahun 80-an Bakal Tren Lagi loh, Jangan Sampai Ketinggalan!

By Justina Nur Landhiani, Sabtu, 13 Januari 2018 | 19:56 WIB

Siap-siap, 2018 Ini Makeup dan Gaya Rambut Tahun 80-an Bakal Tren Lagi loh, Jangan Sampai Ketinggalan!

Laporan Wartawan Grid.ID, Justina Landhiani

Grid.ID - Tiap tahun, pasti muncul tren baru.

Entah itu tren fashion, makeup, dan gaya rambut.

Tren ini biasanya mengulang tren yang telah ada sebelumnya loh.

(BACA : Setahun Hiatus, Si Ratu Drama Gong Hyo Jin Bakal Comeback Lewat Film Thriller Terbaru )

Seperti tren fashion yang sekarang, mungkin pernah tren di tahun 80-90an.

Tak hanya fashion, tren makeup dan gaya rambut juga mengalami pengulangan.

Seperti berikut ini, yang telah dilansir Grid.ID, dari laman Instyle.

1. Riasan mata dan bibir yang bold

Dulu pasti kamu sering menjumpai riasan eyeshadow berwarna cerah dan lipstik yang bold, entah di album foto keluarga, atau di film zaman dulu.

Ternyata, gaya makeup seperti itu tren lagi loh di tahun 2018 ini.

Sekarang kamu bisa mengenakannya, dengan memadu padankan riasan mata dan lipstik yang shadenya saling mendukung, seperti yang dikenakan Cara Delevingne, Tracee Ellis Ross dan Viola Davis ini.

2. Blush on dengan teknik draped

Dulu memang teknik konturing belum dikenal.

Sebagai gantinya, teknik drapped ini membuat pipimu merona dengan mengaplikasikan blush on pada tulang pipimu yang alami.

Kamu bisa mencontoh penampilan Demi Lovato, Vanessa Hudgens dan Rihanna ini untuk mendapatkan riasan blush on dengan teknik draped yang memuaskan.

(BACA : Gubernur DKI Jakarta Siapkan Langkah Ini, Buat Penunggak Pajak Mobil Mewah )

3. Keriting spiral

Tren rambut pada tahun 80an ini ternyata digemari lagi.

Beberapa seleb Hollywood seperti Alison Brie, Lilly Collins serta Khloe Kardashian juga tampil percaya diri dengan gaya rambut ini.

4. Riasan mata dengan eyeshadow berwarna biru

Riasan mata ini pernah tren di tahun 80an.

Untuk mendapatkan riasan mata seperti ini, kamu tinggal menggunakan eyeshadow berwarna biru yang lembut. Seperti warna baby blue dan aquamarine.

Namun ada yang beda loh, eyeshadow ini diaplikasikan tidak sampai ke tulang alis, namun hanya di beberapa bagian pada kelopak mata. 

Kamu bisa juga membuat seperti tampilan cat eye, seperti penampilan Jenna Dewan Tatum, Kerry Washington serta Dakota Fanning ini.

5. Brush back hair

Gaya rambut ini bisa sebagai alternatif untuk penampilanmu sehari-hari dan cocok untuk berbagai macam rambut dan panjang rambut.

(BACA : Perjuangan Banget, Leeteuk Super Junior Lakukan Hal Ini di Red Carpet Golden Disc Awards 2018 )

Tampilan yang khas dari gaya rambut ini adalah, adanya tampilan basah seperti yang dikenakan oleh Yara Shadidi, Jennifer Lawrence serta Margot Robbie ini. 

Kamu tertarik mencoba yang mana nih? (*)