Laporan Wartawan Grid.ID, Rangga Gani Satrio
Grid.ID - Andovi Da Lopez untuk pertama kalinya mengisi suara animasi dalam film Si Juki The Movie: Harta Pulau Monyet.
Menurut Andovi Da Lopez, tawaran Falcon Pictures, selaku rumah produksi yang menaungi film tersebut, diterima tanpa banyak pertimbangan.
"Ini pengalaman gila dan sekali seumur hidup karena baru pertama kali kan. Kita semua pasti pernah nonton film animasi," kata Andovi Da Lopez saat ditemui tim Grid.ID di kawasan Pasar Minggu, Jakarta Selatan pada Senin (15/7/2019).
Baca Juga: Film Dilan 1991 Sukses di Pasaran, Andovi da Lopez Ungkap Perasaannya Bermain di Film Tersebut
"Ketika gue di-calling untuk main di film Si Juki The Movie, ya iyalah pasti gue terima, enggak mikir," sambungnya.
Menariknya, Andovi Da Lopez dipercaya untuk mengisi suara dua karakter sekaligus dalam film animasi besutan Faza Meonk ini.
Hal tersebut menjadi sebuah kejutan untuk Andovi Da Lopez hingga membuatnya bingung untuk jalani tanggung jawab sebagai pengisi suara.
Baca Juga: Viral Guin Fleur Patok Jasa Temani Nonton Dilan 1991, Andovi Da Lopez: Genius, Out of The Box
"Nah lucunya, awalnya gue enggak tahu kalau mendapatkan dua karakter. Jadi gue pas datang untuk pertama kali, gue memerankan karakter lain bukan Panglima Monyet. Tiba-tiba dikasih tahu lagi kalau enggak jadi memerankan karakter tersebut," ucapnya.
"Kemudian waktu setelah reading, gue dikasih tahu untuk memerankan karakter Panglima Monyet. Kemudian juga dikasih tahu untuk memerankan karakter Indra. Oh, makin bingung lagi gue kan. Tapi ya itu proses yang menarik sih. Kita diskusi lagi, ulang lagi," ceritanya.
Selama menjalani proses mengisi suara, Andovi Da Lopez mengatakan ia sangat menikmati.
Baca Juga: Ambil Bagian di Film Dilan 1991, Andovi Da Lopez Tuangkan Kegelisahan Perankan Mas Hardi
Sebab tim produksi mau membimbing ia sehingga mampu menjalani dengan lancar.
Walau begitu, Andovi Da Lopez sempat merasakan sakit tenggorokan saat isi suara Panglima Monyet.
Hal ini lantaran ia harus bersuara berat saat mengisi suara karakter Panglima Monyet.
Baca Juga: Youtuber Andovi Da Lopez Dihujat Abis-abisan Lantaran Main Film Dilan
"Lumayan susah, karena suaranya benar-benar berat sehingga sakit di tenggorokan. Setiap kali take langsung minum air putih karena tenggorokannya kering banget," ujarnya.
"Enggak sampai sakit parah, karena langsung minum air putih," imbuhnya.
Sedangkan untuk mengisi suara karakter Indra, Andovi Da Lopez harus bersuara cempreng.
Baca Juga: Perankan Mas Herdi, Andovi da Lopez Sudah Siap Konsekuensi Main di Film Dilan 1991
Film Si Juki The Movie: Harta Pulau Monyet, masih tetap menghadirkan artis-artis sebelumnya seperti Indro Warkop, Jaja Miharja, Maya Wulan, dan Wizzy.
Ditambah dengan hadirnya karakter baru yang akan diisi oleh Mandra, Bryan Domani, Megan Domani, Coki Pardede, Rigen, Tretan Muslim, Hifdzi, Sadana Agung, dan Indra Jegel.
(*)