Meskipun proses pemulihan berbeda-beda pada setiap orang, tetapi satu aturan berlaku untuk setiap ibu baru, tidak peduli bagaimana dia melahirkan, tidak ada hubungan intim selama empat hingga enam minggu.
Jarang sekali ada wanita yang ingin berhubungan intim segera setelah melahirkan.
Apalagi, melahirkan bisa menjadi semacam pembunuh suasana hati, dan banyak yang mengalami libido rendah pada minggu-minggu sesudahnya.
Belum lagi ada risiko kesehatan yang terkait ketika melakukan hubungan intim penetrasi terlalu cepat setelah melahirkan.
Apakah mengalami persalinan pervaginam atau operasi caesar, biasanya wanita akan mengalami perdarahan segera setelah melahirkan.
Untuk memperkecil ini, maka jangan melakukan hubungan intim.
Ketika Kamu siap untuk mulai berhubungan intim lagi, Kamu harus mempertimbangkan kontrasepsi.
Bahkan jika Kamu masih menyusui dan menstruasi Kamu belum kembali, Kamu masih bisa hamil lagi segera setelah tiga minggu setelah kelahiran.
Jika Kamu belum siap untuk berhubungan intim, tidak apa-apa.
Berciuman, berpelukan, menyentuh dan memijat dapat membantu Kamu merasa dekat dengan pasangan Kamu. (*)
Artikel ini telah tayang di Intisari online dengan judul, “Baru Melahirkan, Istri Bacok Suami Karena Tak Mau Berhubungan Intim: Kapan Pasangan Bisa Berhubungan Intim Setelah Melahirkan?”