Laporan Wartawan Grid.ID, Mia Della Vita
Grid.ID- Studio animasi ternama Jepang, Kyoto Animation dilaporkan mengalami kebakaran pada Kamis (18/7/2019).
Menurut laporan terkini The Hollywood Reporter, Kamis (18/7/2019), kebakaran itu menyebabkan setidaknya 12 orang meninggal dan lebih dari 30 orang luka-luka.
Warga sekitar melaporkan peristiwa kebakaran tersebut terjadi sekitar pukul 10.30 pagi waktu Jepang.
Mereka mengatakan mendengar suara ledakan yang kemudian diikuti dengan kepulan asap.
Baca Juga: Demi Melihat NCT 127, Seorang Fan Tekan Alarm Kebakaran Saat Konser!
Tidak ada rumah warga yang terbakar akibat insiden ini.
Menurut polisi, kebakaran itu diduga berawal dari seorang pria berusia 41 tahun yang menerobos masuk ke bangunan studio Kyoto Animation.
Ia kemudian menuangkan bensin di sekeliling bangunan sebelum membakarnya.
Pria itu kini telah ditahan untuk penyidikan lebih lanjut.
Baca Juga: Totalitas dalam Bertugas, Polisi Nyamar Jadi Emak-emak Berdaster demi Pancing Begal Sadis!