Kepedulian Samsung akan peningkatan kualitas UMKM melalui teknologi digital ini juga sejalan dengan misi Presiden Joko Widodo untuk menjadikan Indonesia sebagai 'Digital Energy of Asia'.
Samsung memfokuskan kegiatan untuk para pemilik usaha yang menggantungkan kesejahteraan mereka pada usaha yang sedang mereka rintis.
Baca Juga: Demi Keluarga, Shah Rukh Khan Memlih Cuti Panjang dari Dunia Hiburan
Selama pelatihan, para peserta mendapatkan materi tentang dasar-dasar pemasaran, pemanfaat smartphone, internet dan media sosial untuk mendukung pemasaran produk mereka.
Tak hanya itu, para peserta juga dibekali sesi khusus fotografi mulai dari teknik pengambilan gambar hingga teknik pencahayaan sehingga produk mereka nampak lebih menarik ketika dipasarkan.
Samsung juga bekerja sama dan melibatkan 15 mahasiswa Jurusan Bahasa Korea, UPI, yang turut membantu sebagai penterjemah.
Baca Juga: 17 Hari Usai Melahirkan, Wanita Ini Ditemukan Tewas karena Overdosis
Rektor UPI, Asep Kadarohman, juga turut memberi dukungan atas kerjasama penyelenggaran Samsung OneWeek Program di kampusnya.
Tak hanya mendukung peningkatan pemasaran produk secara digital, Samsung OneWeek Program juga disebut Asep sangat bermanfaat bagi mahasiswa untuk dapat berkomunikasi langsung dengan orang Korea.
"Samsung OneWeek Program memberikan banyak manfaat bagi para mahasiswa bahasa Korea yang UPI miliki directly dengan para tutor Korea," ujar Asep.(*)