Laporan Wartawan Grid.ID, Pradipta R
Grid.ID – Beberapa orang mengalami kesulitan untuk tidur.
Hal ini tentu sangat mengganggu karena bisa membuat tubuh tidak bertenaga pada keesokan harinya.
Untuk membuat tidurmu lebih nyenyak, ada beberapa cara mudah yang bisa kamu lakukan sebelumnya.
Seperti yang dilansir Grid.ID dari laman Health berikut ini.
(BACA: Tidur Lebih Lama Bisa Turunkan Konsumsi Gula, Masa sih? Berikut Penjelasannya)
1. Membuka pintu kamar dan jendela
Untuk beberapa orang, hal ini mungkin membuat tidak tenang.
Namun, ada sebuah studi yang diterbitkan dalam jurnal Indoor Air.
Disebutkan bahwa orang yang tidur dengan pintu dan jendela kamar tertutup memiliki konsentrasi karbondioksida yang lebih tinggi dan membuat tidur tidak tenang.
Juga lebih sering terbangun pada malam hari.
(BACA: Sulit Tertidur di Malam Hari? Berikut Ini 5 Jenis Insomnia yang Membuat Susah Tidur)
2. Mandi air hangat sebelum tidur
Mandi air hangat sebelum tidur bisa membantu tubuh lebih rileks.
Mandilan setidaknya 90 menit sebelum waktu tidur.
Agar suhu tubuh sudah mulai turun.
(BACA: Mau Diet, Coba Minum 5 Jenis Teh Ini, Pembakaran Lemak Jadi Lebih Cepat)
3. Tai chi
Melakukan latihan tai chi pada siang hari.
Rupanya bisa membuat tidur malammu lebih nyenyak.
Namun, manfaatnya tidak bisa langsung dirasakan begitu saja.
Perlu rutinitas untuk melakukannya secara teratur. (*)