Find Us On Social Media :

Segera Hadir! 230 Emoji Baru Untuk penyandang Disabilitas

By Dianita Anggraeni, Senin, 22 Juli 2019 | 16:01 WIB

Beberapa emoji baru akan diluncurkan untuk penyandang disabilitas.

Grid.ID - Emoji atau emotikon dalam smartphone kini bisa mengekspresikan berbagai rasa.

Tak hanya mengekspresikan rasa, namun berbagai jenis emoji juga tersedia, mulai dari makanan, hewan, profesi, dan lainnya.

Kabar gembira, menjelang akhir tahun nanti Apple dan Google akan meluncurkan emoji baru.

Baca Juga: Dilaporkan Mantan Kekasihnya atas Pencemaran Nama Baik, Lucinta Luna Tanggapi dengan Santai

Emoji baru tersebut dispesialkan untuk penyandang disabilitas.

Terdapat 230 emoji baru seperti telinga yang berisi alat bantu dengar, anjing penuntun, berbagai kursi roda, dan prostesis kaki dan lengan.

Organisasi Nasional Penyandang Disabilitas (NOD) memuji sifat inklusif emoji baru dan mengatakan bahwa mereka berharap akan mendukung inklusifitas disabilitas di tempat kerja.

Baca Juga: Tangis Sesal Nunung Tak Bisa Beri Hadiah Ulang Tahun Suami Berupa Berhenti Konsumsi Narkoba

"Emoji baru ini akan memungkinkan sebanyak satu miliar penyandang disabilitas di seluruh dunia untuk mengekspresikan diri mereka secara lebih penuh dan autentik," kata direktur urusan eksternal NOD, Priyanka Ghosh, kepada NBC News.

Selain banyak emoji inklusif, Apple dan Google juga akan merilis beberapa emoji baru lainnya.

Menurut Gadget 360, tambahan emoji tersebut termasuk wajah menguap, wafel, falafel, bawang putih, sloth, dan sigung.

Emoji baru tersebut akan tersedia di Apple pada musim gugur ini dan dalam pembaruan perangkat lunak untuk perangkat iPhone, iPad, Mac dan Apple Watch.

Sedangkan Google mengatakan bahwa pengguna akan dapat mengakses emoji baru ketika mereka dirilis dengan Android Q, sistem operasi seluler terbaru perusahaan, akhir tahun ini.

(*)