Laporan Wartawan Grid.ID, Nindya Galuh A.
Grid.ID - Sudah jatuh tertimpa tangga, mungkin itulah pribahasa yang tepat untuk nasib Pablo Benua saat ini.
Berawal dari video ikan asin yang dibuat oleh Rey Utami dan Galih Ginanjar, nama Pablo Benua mau tak mau ikut terseret juga.
Pasalnya Pablo Benua dan Rey Utami merupakan pemilik akun Youtube yang membuat konten video ikan asin yang menghebohkan itu.
Baca Juga: Barbie Kumalasari Sebut Farhat Abbas Sobek Surat Tuduhan Pablo Benua Terhadap Dirinya
Hingga akhirnya Pablo Benua, Rey Utami, dan Galih Ginanjar dijebloskan ke penjara pada Jumat (12/7/2019).
"Polisi telah memiliki alat bukti yang cukup untuk memutuskan bahwa ada unsur pidana dalam kasus tersebut," terang Diskrimsus Polda Metro Jaya, Kombes Iwan Kurniawan seperti dikutip dari Tribunnews.com.
"Alasan ditetapkan tersangka ya karena sudah memenuhi unsur pidana," lanjutnya.
Tak cuma soal video ikan asin, Pablo Benua kini juga tersandung kasus penipuan dan penggelapan kendaraan motor.
Akal bulus Pablo Benua ini terbongkar saat pihak kepolisian menggeledah rumahnya untuk mencari barang bukti untuk video ikan asin.
Namun bukan barang bukti yang ditemukan, polisi malah menemukan puluhan STNK.
Melansir Kompas.com, Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono mengatakan, pihaknya langsung menyelidiki temuan STNK tersebut.
Jajarannya juga akan mengkaitkan temuan itu dengan laporan penipuan dan penggelapan kendaraan bermotor dengan terlapor Pablo Benua.
"Dalam penggeledahan rumah (Pablo dan Rey) di Bogor, kita menemukan puluhan STNK."
"Setelah kita cek di Ditreskrimum Polda Metro Jaya, ada laporan berkaitan dengan penipuan dan penggelapan dengan terlapor Pablo. Itu dilaporkan pada 26 Februari 2018," kata Argo di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan.
"Ada pelaporan juga di Mabes Polri dengan terlapor Pablo Benua terkait penipuan dan penggelapan sekitar tahun 2017," lanjutnya.
Masih menurut Argo, kenaikan status Pablo Benua sebagai tersangka ini berdasarkan hasil gelar perkara dan pemeriksaan 12 saksi oleh penyidik.
"Kita sudah memeriksa 12 saksi, sudah gelar perkara juga untuk menaikan status Pablo dari saksi menjadi tersangka," kata Argo di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Selasa (23/7/2019).
Argo juga mengungkapkan kasus dugaan penipuan, penggelapan, dan pemalsuan kendaraan yang menjerat Pablo ini berawal dari laporan masyarakat ke Polda Metro Jaya.
Kini, Pablo pun harus segera bersiap-siap menghadapi kasus baru yang mungkin akan menambah daftar panjang catatan kriminalnya.
Cerita Istri Sah Pablo Benua yang Tak Diakui
Gara-gara video ikan asin, borok Pablo Benua seolah terbuka semua.
Baca Juga: Barbie Kumalasari Merasa Dijebak Pertanyaan Pablo Benua Saat Pembuatan Vlog
Selain terjerat kasus penggelapan dan penipuan, Pablo juga dihadapkan dengan kemunculan seorang wanita bernama Nia Silalahi.
Wanita cantik tersebut mengaku sebagai istri sah Pablo Benua yang selama ini tak pernah bersuara.
Dilansir Grid.ID dari Warta Kota, Nia mengaku masih sebagai istri sah Pablo Benua sampai hari ini.
Penyebabnya, kata Nia, belum ada surat cerai antara dirinya dan Pablo Benua.
Baca Juga: Dilaporkan oleh Pihak Pablo Benua, Hotman Paris: Don't Care lah, Anggap Aja Cuma Angin Lalu!
Nia mengaku dinikahi Pablo Benua pada tahun 2012 lalu.
"Dari 2012 sampai sekarang saya masih sah suami-istri," kata Nia.
"Di catatan sipil saya masih sah istrinya. Belum ada surat cerai," lanjutnya.
Nia juga mengaku bahwa Pablo Benua tidak pernah menafkahi buah hati mereka.
"Saya berani bilang gini karena dia udah kelewatan. Kalo saya jahat aja udah saya tuntut dari dulu," ujar wanita itu.
"Tapi saya pikir kok keenakan didiamin gitu. Biaya anak gak ada ngasih malah liat di akun gosip sok-sokan pamer gitu," tandasnya.
(*)