Grid.ID - Kamar mengambil peran penting karena sifatnya sebagai ruangan untuk beristirahat.
Hal inilah yang membuat kamu harus memperhatikan kenyamanan kamar baik dari sisi desain maupun penempatan furnitur di dalamnya.
Salah satu cara membuat kamar semakin nyaman dan bikin kamu bisa tidur lebih nyenyak adalah menambahkan beberapa tanaman.
Berikut beberapa tanaman yang bisa kamu pilih untuk menghiasi kamar sekaligus membuat tidurmu semakin nyenyak.
Baca Juga: Jangan sembarangan, Ini 5 Hal yang Harus Diperhatikan Ibu Hamil Saat Melakukan Perawatan Kulit
1. Melati
Melati merupakan pilihan yang paling baik untuk diletakkan di dalam kamar.
Tanaman ini sangat dianjurkan untuk membantu meringankan depresi, stres, kelelahan, dan kecemasan.
Bahkan, penelitian telah menunjukkan bahwa menghirup aroma melati mampu mentransmisikan sinyal ke sistem limbik - wilayah otak yang mengatur emosi serta berdampak pada sistem saraf.
Menghirup aroma melati saat tidur akan membuat Moms tidur lebih nyenyak, kurang gerak sepanjang malam, dan secara keseluruhan kualitas tidur menjadi lebih baik.
Baca Juga: Salah Kaprah, Ternyata Beras Putih Lebih Sehat untuk Dikonsumsi dari Beras Merah
2. Lavender
Penelitian telah membuktikan bahwa aroma lavender memperlambat denyut jantung, menurunkan tekanan darah dan tingkat stres.
Aroma lavender juga mengurangi tangisan pada bayi, membuat mereka tidur lebih nyenyak, sekaligus mengurangi stres pada ibu dan anak.
Lavender aromaterapi juga telah terbukti mengurangi kadar kortisol, hormon stres, dalam tubuh, membantu relaksasi dan sirkulasi darah yang lebih baik.
Meletakkan tanaman Lavender di kamar tidur dapat membuat tidur lebih baik, meningkatkan suasana hati, dan mengurangi kecemasan.
Baca Juga: Masakan Laudya Cynthia Bella Dinilai Enak, Aleesya Minta sang Ibunda Buka Restoran
3. Lidah buaya
Lidah buaya juga dapat membantu kamu tidur lebih nyenyak.
Tanaman ini akan memurnikan racun benzena dan formaldehyde dari udara di kamar.
Lidah buaya juga memproduksi oksigen di malam hari.
Asyikya lagi lidah buaya, salah satu tanaman yang paling mudah untuk tumbuh dan dipelihara.
Tanaman ini sebaiknya selalu ada di setiap rumah.
Baca Juga: 5 Manfaat Kesehatan yang Bisa Kamu Dapatkan Bila Rutin Mengonsumsi Kacang Hijau
Aloe Vera dikenal sebagai obat untuk luka ringan dan luka bakar, gigitan serangga, kulit kering dan masih banyak lagi.
Jus lidah buaya juga dipercaya dapat melawan diabetes.
4. Lily
Bunga lily juga merupakan pembersih udara yang luar biasa.
Manfaat tambahan dari lily adalah dapat meningkatkan kelembaban ruangan hingga 5%.
Tanaman ini menekan mikroba di udara yang dapat menyebabkan alergi dan juga membantu meringankan hidung kering dan tenggorokan yang membuatmu sulit tidur.
5. Rosemary
Rosemary juga membantu kamu tidur lebih nyenyak.
Tanaman ini telah dianggap sebagai penguat memori selama berabad-abad dalam pengobatan kuno.
Praktisi saat ini merekomendasikan minyak esensial rosemary untuk mendukung sistem saraf dan kesehatan peredaran darah, meningkatkan konsentrasi, dan menghilangkan stres. (*)
Artikel ini telah tayang di Nakita.ID dengan judul Ingin Tidur Nyenyak? Letakan Salah Satu dari 5 Tanaman Ini di Kamar