Find Us On Social Media :

Menyedihkan, Akibat Kelaparan Massal, Rakyat di Negara ini Sembelih Anjing, Kucing dan Sapi yang Mereka Temukan

By Aditya Prasanda, Kamis, 18 Januari 2018 | 20:35 WIB

cetak layar

Grid.ID - Setelah empat tahun dilanda krisis ekonomi yang makin memburuk kehidupan jutaan rakyat Venezuela di bulan Januari 2018 ini mulai dilanda kelaparan massal.

Toko-toko dan pasar swalayan yang bisa menyediakan bahan pangan dijarah warga sehingga tinggal rak-raknya yang kosong melompong.

Dalam kondisi krisis bahan pangan yang merupakan kebutuhan paling dasar itu, rakyat Venezuela pun berusaha keras mencari makanan melalui berbagai cara termasuk menjarah.

Mobil-mobil tangki pengirim BBM yang terpaksa berhenti di tengah jalan karena dijarah warga merupakan pemandangan biasa di kota-kota Venezuela.

Seperti Batu Bata, Rupanya Isi di Balik Tembok Rumah Ini Uang Bergepok-gepok!

Tidak hanya itu demi mendapatkan daging yang harganya sangat mahal dan jarang sekali ditemukan, banyak warga Venezuela terpaksa bertindak seperti bandit dengan cara menjarah sapi-sapi yang sedang digembalakan.

Cara menjarah sapi pun dilakukan secara brutal. Para pemuda mengepung sapi yang sedang digembalakan sambil membawa batu-batu besar.

Sapi yang bingung dan marah karena dikepung para penjarah yang sedang kelaparan itu pun berusaha melawan.

Tapi hantaman puluhan batu yang dilemparkan para warga Venezuela yang kelaparan akhirnya membuat sapi nahas itu ambruk.

Miliki Sekitar 6000 Tumor di Tubuhnya Hingga Disebut Kodok, Lihat Transformasi Wajahnya Kini yang Sudah Mulus

Setelah tak berdaya sapi kemudian disembelih, “dimutilasi” lalu dagingnya dibagikan ke warga yang berdatangan “bak kawanan singa lapar”.

Tokoh Kongres Venezuela dari partai oposisi , Carlos Paparoni, menggambarkan kehidupan di Venezuela saat ini seperti negara barbar karena hampir semua warga telah menjadi penjarah.