Find Us On Social Media :

Catat, Penerbangan Internasional AirAsia di Bandara Soekarno Hatta Pindah ke Terminal 3

By Alfa, Jumat, 19 Januari 2018 | 19:34 WIB

Jajaran direksi AirAsia Indonesia, Kementerian Perhubungan, dan Kementerian Pariwisata di depan pesawat AirAsia Indonesia dengan gambar bertema ikon pariwisata di area Garuda Maintainance Facilities (GMF) Aeroasia, Banten, Rabu (13/9/2017).

Grid.ID - Maskapai AirAsia akan memindahkan operasional penerbangan internasional dari Terminal 2E ke Terminal 3Bandara Internasional Soekarno-Hatta.

Pemindahan tersebut berlaku mulai 22 Januari 2018 pukul 03.00 WIB.

Sementara, penerbangan domestik AirAsia masih tetap beroperasi di Terminal 2F.

"Kami mengimbau penumpang AirAsia yang akan berangkat dari Terminal 3 untuk tiba tiga jam lebih awal sebelum jadwal keberangkatan. Demi kenyamanan perjalanan Anda, kami menganjurkan pelanggan untuk melakukan proses check-in mandiri melalui airasia.com dan aplikasi mobile, serta mencetak boarding passsebelum berangkat ke bandara," dikutip dari Grid.ID dari KompasTravel. 

(5 Fakta di Balik Pernikahan Ayu Ting Ting, Pasangannya Berinisial O)

Dalam proses perpindahan, pihak AirAsia menjelaskan tidak ada perubahan jadwal penerbangan domestik dan internasional.

Nantinya konter check-in dan penyerahan bagasi AirAsia terletak pada konter D 14-18 di area keberangkatan Terminal 3.

Perpindahan operasional penerbangan internasional AirAsia ke Terminal 3 dapat dipantau lewat media sosial Twitter maupun Facebook AirAsia.

Penumpang juga dapat memantau jadwal perjalanan melalui fitur “Mengatur Pembelian Saya” di airasia.com dan melihat pemberitahuan email dan sh sebelum berangkat menuju ke Bandara Internasional Soekarno-Hatta.

Bagi penumpang di Bandara Soekarno Hatta yang ingin melakukan perpindahan terminal, dapat memanfaatkan Skytrain atau shuttle bus yang disediakan oleh operator bandara PT Angkasa Pura II. (*)

(Terkuak! Ini Dia Kemungkinan Alasan Air Asia Rute Australia Bali Terjun dari Ketinggian 34.000 Kaki ke 10.000 Kaki)

Berita ini juga tayang di Kompas.com dengan judul 22 Januari, Penerbangan Internasional AirAsia di Soetta Pindah ke T3