Find Us On Social Media :

Tergiur Jadi Pemain Sinetron 'Sajadah Cinta', 25 Orang di Kediri Kena Tipu Perekrut Calon Artis, Kerugian Ditaksir Mencapai Rp 280 Juta

By Nopsi Marga, Selasa, 30 Juli 2019 | 08:46 WIB

Tersangka kasus penipuan casting di Kediri.

Grid.ID - Dunia hiburan Tanah Air kini diwarnai dengan talenta-talenta baru.

Banyak anak muda yang menjajal peruntungan di dunia hiburan dengan terjun di sinetron maupun film televisi (FTV).

Casting untuk mencari talenta baru di dunia hiburan mulai dilakukan di daerah-daerah di beberapa provinsi, bukan hanya di Ibukota saja.

Baca Juga: Sukses Curi Perhatian di One Spring Night, Jung Hae In Langsung Dicasting Untuk Drama Baru

Namun, kegiatan casting kerap dimanfaatkan oleh oknum untuk melakukan penipuan.

Baru-baru ini, sebanyak 25 orang di kota Kediri kena tipu oleh oknum perekrut calon artis.

Para korban dijanjikan untuk menjadi pemain sinetron 'Sajadah Cinta', yang akan ditayangkan di stasiun televisi nasional di Jakarta.

Melansir laman Surya.co.id, Selasa (30/7/2019), dalang dari kasus penipuan casting ini merupakan Robby Sudarsono alias Bang Jay (52).

Baca Juga: Ingin Mengobati Rindu Berakting Sebelum Dikaruniai Anak Kedua Jadi Alasan Chelsea Olivia Kembali Main Sinetron

Bang Jay diketahui merupakan seorang kru film, warga Jl Letjen Marsaid, Kelurahan Marga Ayu, Kecamatan Bekasi Selatan, Kota Bekasi.

Senin, (29/7/2019), Bang Jay resmi menjadi tersangka dan mendekam di sel tahanan Polres Kediri Kota.

Tersangka bekerja sama dengan agensi modeling Susni Purwani, melakukan casting di kota Kediri.

Dilansir Grid.ID dari laman Surya.co.id, tersangka menarik biaya pendaftaran sebesar Rp 150 ribu per orang.

Baca Juga: Aktor Tampan India Ini Harus Rela Disingkirkan Mena Massoud saat Casting Pemeran Aladdin

Bagi peserta yang lolos, tersangka masih meminta uang kepada para korban, dengan jumlah yang bervariasi.

Untuk tayangan sinetron 7 episode biayanya Rp 1,5 juta, 10 episode Rp 5 juta, 30 episode Rp 10 juta dan no limit episode Rp 20 juta, dikutip dari Surya.co.id.

Tersangka bahkan menghadirkan tujuh pesinetron Ibukota yang bermain dalam sinetron 'Sajadah Cinta' untuk membuat para korban percaya.

Adit, salah seorang pesinetron mengaku diminta tersangka untuk bermain dalam sinetron 'Sajadah Cinta'.

Baca Juga: Lekat dengan Senyum Manis dan Bergigi Gingsul, Chelsea Olivia Kecewa Usahanya Untuk Merapikan Gigi Selalu Gagal Akibat Casting Sinetron

Namun Adit mengaku tidak mengetahui penyandang dana dan rumah produksi di sinetron tersebut.

"Gaji diberikan, kalau enggak kata gitu (dibayar sesuai janji), saya juga bakalan mencurigainya," ungkap Adit, dikutip dari laman Kompas.com.

Dari tujuh pesinetron yang ikut proses syuting, hanya lima orang saja yang hadir di Polres Kediri, Senin (29/7/2019).

Melansir laman Kompas.com, kerugian yang dilakukan tersangka ditaksir mencapai Rp 280 juta.

Baca Juga: Kisah Pilu Di Balik Kondisi Wanita Kanibal di Kediri yang Makan Jarinya Sendiri

Sebelumnya, tersangka bahkan menggelar kirab untuk para artis.

Korban masih harus mengeluarkan biaya sebesar Rp 450 ribu per orang.

Polisi mengamankan barang bukti berupadua kaos bertuliskan 'Sajadah CInta', uang tunai Rp 2,6 juta, sebuah keping VCD, dan sebuah ponsel.

Melansir laman Surya.co.id, polisi juga mengamankan empat bendel perjanjian kontrak kerja, empat lembar bukti transfer, sebuah banner Jas Production Cabang Kediri, sebuah ATM BCA, KTP pelaku, dan catatan pembukuan yang dibuat Susny Purwanti.

Tersangka dijerat dengan pasal 378 juncto 372 tentang penipuan dengan ancaman hukuman penjara empat tahun.

Baca Juga: 5 Fakta Kasus Wanita Kanibal di Kediri, Sering di Kerangkeng Hingga Makan Habis Jarinya Sendiri

(*)