Find Us On Social Media :

Soal Mengurus Anak, Junior Liem Bilang 'Lebih Banyak Ibunyalah'

By Winda Lola Pramuditta, Sabtu, 20 Januari 2018 | 15:07 WIB

Junior Liem, Putri Titian dan Theodore Iori Liem

Laporan Wartawan Grid.ID, Corry Wenas Samosir

Grid.ID – Pasangan Junior Liem dan Putri Titian memilih untuk mengasuh anak secara mandiri.

Semenjak putra pertama mereka, Thiodore Iori Liem lahir, keduanya tak sekalipun menyewa jasa pengasuh anak.

Junior Liem mengaku hanya dapat bantuan dari orangtua mereka.

"Enggak sih kita belum pake apa, orang yang bisa bantuin. Paling kalau lagi pergi sama oma opa nya dibantuin sama mereka. Terus sisanya ya kita juga. Paling di rumah pake mbak doang buat beresin rumah  tapi kita yang jaga baby-nya," ujar Junior Liem saat di temui di XXI Plaza Senayan, Jakarta Selatan pada Kamis (18/1/2018).

(Baca: Ingin Tampil dengan Busana Hitam Tanpa Terlihat Ngebosenin, yuk Contek Gaya Febby Rastanty!)

Sebagai ayah dan ibu muda, pasangan yang menikah pada 21 Mei 2016 ini berusaha kompak membagi tugas bersama.

Meski begitu, diakui oleh Junior Liem tugas mengasuh anak memang lebih dominan dilakukan oleh istrinya.

"Iya sih ya pasti, tapi kebanyakan ibunya ya pasti. Soalnya kan kita enggak pake baby sitter, cuma pakai mbak doang buat beresin rumah," papar Junior.

(Baca: Shandy Aulia Tampil Seksi Bergaya Kasual, Tas Mungil yang Dipakainya Mencuri Perhatian)

Tak lantas lepas tangan, Junior Liem justru siap jadi suami siaga untuk memenuhi kebutuhan istri dan anaknya.

"Jadi yang belajar semua Putri sih. Lebih banyak ibunya lah ya, bapaknya cuma bagian asisten, ‘perlu apah’," ujar Junior sambil menirukan. (*)