Find Us On Social Media :

Ingin Tubuh Langsing dan Wajah Tirus V-Shape ala Wanita Korea, Ini Solusinya!

By Justina Nur Landhiani, Sabtu, 20 Januari 2018 | 18:11 WIB

Song Hye Kyo berada di Tiongkok.

Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Suminar

Grid.ID - Siapa sih yang nggak mau punya tubuh langsing dan wajah tirus v-shape seperti wanita-wanita di Korea?

Semua wanita pasti mau, deh.

Biasanya, untuk mendapatkan tubuh langsing sebagian besar wanita melakukan diet ketat yang cukup ekstrem.

(BACA : Pengen Tampil Menawan dengan Hasil Pulasan Bibir yang Soft? Brand Ini Luncurkan Powder Puff Lippie, Kayak Apa nih? )

Selain itu, unutk mendapatkan wajah yang cantik dan tirus, bisa diakali dengan pemakaian kosmetik seperti counturing.

Namun sayangnya, hal tersebut kadang tidak bertahan lama, karena, jika diet akan tertahan dengan rasa malas, dan penggunaan kosmetik akan hilang jika dibersihkan.

Nah, mengingat hal tersebut, operasi plastik menjadi pilihan instan untuk mendapatkan hal itu semua.

Lalu bagaimana jika ada sebagian wanita yang takut untuk melakukan operasi bedah plastik?

Eits, nggak usah khawatir, saat ini sudah banyak teknologi kecantikan yang dapat mewujudkan mimpi kamu.

(BACA : Pakai Kostum Teletubbies, Ivan Gunawan Sukses Kocok Perut Netizen )

Klinik kecantikan Korea yang bermunculan menawarkan beberapa perawatan yang cukup menggiurkan.