Sehingga baik Ashanty atau pun Martin Pratiwi akan kembali menjalani sidang pada Jumat (16/8/2019) dengan agenda serupa.
"Jadi nanti dua mingguan lagi kita akan bertemu lagi tanggal 16 di sini dengan agenda yang sama (mediasi).
"Tapi nanti kita bawa proposal untuk negosiasi, kalau di proposal itu ada titik temu dan mereka setuju, berarti mediasi berhasil," ungkap Martin Pratiwi.
"Kalau enggak setuju berarti tetap lanjut di persidangan untuk pembacaan gugatan dan sebagainya," pungkasnya.
Seperti diketahui, dokter Martin Pratiwi sebelumnya melayangkan gugatan perdata kepada Ashanty atas dugaan wanprestasi atau ingkar janji dalam sebuah hubungan kerjasama bisnis kosmetik dengannya.
Baca Juga: Habiskan Waktu Liburan Bersama, Aurel Hermansyah Komentari Gaya Makan Ashanty yang Kocak
Hingga saat ini, Martin belum membocorkan berapa jumlah kerugiannya atas tindakan Ashanty tersebut.
Namun, beredar kabar bahwa Pratiwi mengalami kerugian sebesar Rp 9,4 miliar.
(*)