Find Us On Social Media :

7 Aplikasi Streaming Video Terbaik Untuk Android

By Nindya Galuh Aprillia, Minggu, 21 Januari 2018 | 16:57 WIB

Aplikasi video streaming yang recomended buat Android

Laporan Wartawan Grid.ID, Linda Rahmad 

Grid.ID - Streaming video kini menjadi aktivitas yang sangat menyenangkan untuk dilakukan. 

Saat ini ada banyak cara untuk menikmati konten secara online. 

Layanan streaming online mampu mengalahkan konten kabel, konten HDR, dan lainnya. 

Jika kamu merupakan salah satu orang yang menyukai streaming video, berikut ini merupakan daftar aplikasi streaming video terbaik untuk Android

( BACA JUGA: Satu Member NU'EST W Lagi-Lagi Tumbang! Duh, Gimana Nih Nasib Fansign Mereka? )

1. Amazon Prime Video 

Amazon Prime Video adalah layanan streaming video dari Amazon. 

Layanan video ini mencakup berbagai saluran, seperti HBO, Anime Strike, dan lain-lain. 

Aplikasi ini merupakan satu-satunya aplikasi streaming video tanpa dukungan Chromecast. 

( BACA JUGA: Video Producer Tools, Alat Baru YouTube yang Cocok Untuk Content Creator )

2. Hulu

Hulu merupakan salah satu aplikasi streaming video yang lebih beragam. 

Aplikasi ini akan memberikan pengguna pengalaman streaming dengan acara TV zaman dulu, film, anime, dan masih banyak lagi. 

Aplikasi ini juga menawarkan fitur siaran langsung loh. 

( BACA JUGA: Sehabis dari Toilet, Ibu Muda Dipukuli Oleh Seorang Pria Hingga Harus Makan Melalui Sedotan Selama 8 Minggu )

Layanan dalam aplikasi ini juga menawarkan lebih dari 50 saluran. 

3. Movie Anywhere 

Aplikasi ini merupakan salah satu aplikasi streaming video dengan versi yang lebih baru. 

Layanan dalam aplikasi ini juga mendukung iTunes, Vudu, Google Play Movies, dan Amazon Video. 

( BACA JUGA: Dibilang Awet Muda, Jang Nara Kecewa, Ini Penyebabnya! )

Dengan membuka aplikasi ini maka kamu dapat dengan mudah mengakses berbagai jenis film yang ingin kamu tonton. 

Aplikasi ini sangat cocok bagi kamu yang hobi menonton film nih. 

4. Netflix 

Netflix adalah layanan streaming terpopuler dan tersedia di sebagian besar negara. 

( BACA JUGA: Di Balik Cantiknya Pasir Pantai Hawaii, Ternyata Ada Hal Menjijikkan yang Nggak Terduga )

Layanan streaming ini menyediakan berbagai jenis konten seri orisinil yang bisa kamu nikmati. 

5. Sling TV 

Sling TV merupakan salah satu apliaksi streaming TV live yang pertama. 

Layanan ini menawarkan beberapa fitur, seperti saluran olahraga lokal, saluran berita populer, dan lain-lain. 

( BACA JUGA: Inilah Manfaat Berjalan Kaki Selama 30 Menit, Jangan Dilewatkan Lagi ya )

Kamu bisa mencobanya dalam versi gratis, dan aplikasi ini merupakan salah satu jenis aplikasi streaming video yang baik. 

6. VRV 

VRV termasuk sebuah aplikasi streaming video yang  baru. 

Jika kamu penggemar anime, maka aplikasi ini merupakan aplikasi streaming yang wajib kamu instal. 

( BACA JUGA: Ini Beda Gaya Raisa dan Nadine Chandrawinata Saat Traveling ke Luar Negeri, Lebih Keren Style Siapa nih? )

7. YouTube 

YouTube menyediakan konten reguler yang semakin baik seiring berjalannya waktu. 

YouTube juga menyediakan pengalaman lain seperti YouTube Gaming dan YouTube Kids bagi penggunanya. 

Kamu bisa menemukan video klip musik, tutorial, drama seri, film, dan masih banyak lagi. (*)