Laporan Wartawan Grid.ID, Mia Della Vita
Grid.ID - Sejumlah tokoh agama Tanah Air beramai-ramai menyampaikan ucapan belasungkawa atas wafatnya Kiai Haji Maimun Zubair, satu di antaranya adalah ustaz Yusuf Mansur.
Lewat akun Instagram miliknya, Selasa (6/8/2019), ustaz Yusuf Mansur membagikan kenangan terakhir saat bersama Kiai Maimun Zubair.
Yusuf Mansur mengunggah rekaman video ketika bertemu dengan Kiai Maimun di acara Hut Polri pada 10 Juli 2019.
Baca Juga: Tangis Ustaz Solmed Mendengar Kabar Kiai Maimun Zubair Wafat
Terlihat dalam video tersebut, Yusuf Mansur dipersilakan masuk ke dalam mobil.
Di dalam mobil tersebut ternyata ada Kiai Maimun yang sudah menantikan kedatangannya.
Yusuf Mansur yang mengenakan busana serba hitam itu kemudian mencium tangan Kiai Maimun atau Mbah Moen.
Mbah Moen pun menyambut pimpinan pondok pesantren Daarul Quran itu dengan senyuman ramah.
"Cium tangan terakhir dengan Mbah Maimun. 10 Juli 2019. HUT Polri," kenang Yusuf Mansur.
Baca Juga: Kulsoom Abdullah, Atlet Angkat Besi Muslimah yang Sukses Bergelar PhD di Bidang Teknik
Ia lanjut mengajak pengikutnya di Instagram untuk mendoakan Mbah Moen yang wafat di Mekkah.
"Yaa Allah. Wafatnya Mbah di Mekkah. Pas hajian."
"Yaaa Allah... Doa terbaik yuk untuk beliau," sambungnya.
Ribuan netizen pun langsung memenuhi kolom komentar postingan Yusuf Mansur dengan doa dan ucapan belasungkawa.
"Innalillahi wa inna illaihi roji'un....semoga khusnul khotimah, aamiin," tulis pengguna akun Instagram @nakano_77new
"Husnul Khatimah Mbah Moen.. Alfatihah," imbuh pemilik akun @danish_foods.
"Insya Allah pintu surga sudah terbuka luas untuk beliau..Aamiin yaa Allah," doa netizen berakkun @budi_w77.
Baca Juga: Tangis Ustaz Solmed Mendengar Kabar Kiai Maimun Zubair Wafat
Tokoh Nahdlatul Ulama, Kiai Haji Maimun Zubair meninggal dunia saat menjalankan ibadah haji di Mekkah, Arab Saudi.
Menurut informasi beredar yang dilansir TribunJateng, Selasa (9/8/2019), KH Maimun Zubair meninggal pada pukul 04.17 waktu setempat.
Semasa hidupnya, beliau merupakan salah satu tokoh sepuh di PPP.
Kiai Maimun juga dikenal sebagai pimpinan Pondok Pesantren Al Anwar di Sarang, Rembang, Jawa Tengah. (*)