Grid.ID – Kita tentunya pernah mendengar rumor jika anak-anak bisa melihat hal-hal yang tak terlihat seperti makhluk halus.
Anggapan bahwa jiwa seorang anak-anak masih sangat suci menjadi salah satu alasan yang menyebabkan mereka bisa melihat makhluk halus.
Suku Jawa percaya hal tersebut. Bahkan bayi yang baru dilahirkan akan diberi 'senjata' agar bebas dari gangguan makhluk gaib ini.
Senjata itu adalah cermin, gunting, dan sisir bahkan 'jimat' yang dipasang menggunakan peniti di baju si bayi.
Baca Juga: 5 Kasus Pencurian Mayat Paling Mengerikan: Dijual ke Sekolah Hingga Digantung di Toko Daging
Terlepas dari benar atau tidaknya hal tersebut, ada sebuah kejadian aneh di Amerika Serikat mengenai balita yang punya teman imajinasi berupa 'makhluk gaib'.
Selebriti Hollywood, Natalie Morales yang pertama kali mengunggah cuitan mengenai kisah si balita ini.
Nama gadis kecil itu adalah Ruby dan Ruby memegang gambar seorang 'teman imajiner' yang sering dia temui.
Ruby baru berusia tiga tahun, namun dia memang sering menggambar obyek-obyek abstrak yang menyeramkan.
Baca Juga: Dianggap Hama, Bekicot Justru Lebih Berharga dari Emas di Thailand Harganya Capai Puluhan Juta
Kali itu, Ruby menggambar sosok yang diyakininya seorang wanita bernama Grateful.