Find Us On Social Media :

Berderai Air Mata, Hotman Paris Ceritakan Cara Sang Ibunda Mendidiknya Hingga Sukses!

By Winda Wahdania, Kamis, 8 Agustus 2019 | 16:15 WIB

Hotman Paris

Laporan Wartawan Grid.ID, Eria Winda Wahdania

Grid.ID-Tangis pengacara kondang Hotman Paris pecah kala menceritakan sosok mendiang Ibunda tercinta.

Hal tersebut seperti terekam dalam tayangan Hotman Paris Show yang dipublikasikan pada Rabu (7/8/2019), pria 59 tahun tersebut mengenang cerita bersama sang Ibunda.

Ayah 3 anak tersebut mengaku jika ia kerap menangis setiap malam natal.

Baca Juga: Belum Kaya Saat Neneknya Meninggal, Hotman Paris Teramat Menyesal Hingga Buka Peti Mayat dan Sentuh Jenazah Mendiang untuk Minta Maaf

Hal tersebut lantaran perasaan sayang yang teramat dalam dari Hotman kepada sang Ibunda.

Terlebih kala ia melihat orang lain yang pergi ke gereja dengn sosok Ibu disampingnya.

"Saya sekarang ini kalo malam natal di gereja saya nangis, jujur ini gue jadi nangis, karena saya sangat sayang kepada Ibu saya," ujar Hotman Paris sembari mengusap air matanya.

"Saya pernah bawa Ibu saya keliling naik bus saya temani, kenapa saya nangis setiap malam natal? Saya lihat kan orang sama Ibunya kan ke gereja, sementara Ibu kita telah tiada," terangnya.

Baca Juga: Tuduh Hotman Paris Unggah Video Porno, Farhat Abbas Sampai Minta Perhatian Presiden

Pria berdarah Batak ini mengakui jika sang Ibunda adalah wanita yang sangat pandai.

Sejak masih sekolah Homan pun telah diajarkan bagaimana cara mendapatkan uang.

Sang Ibu nampaknya kerap meminta Hotman menanam sayur untuk kemudian dijual ke pasar.

Baca Juga: Selalu Menangis Tiap Malam Natal, Hotman Paris Terisak Mengenang Mendiang Ibunda : Aku Sangat Sayang pada Ibuku..

Hotman juga kerap dimintai menggembala bebek saat libur sekolah.

"Ibu saya itu IQ nya sangat tinggi, benar-benar mendidik anak,"

"Saya itu di rumah disuruh menanam sayur, saya disuruh jual ke pasar tapi uangnya buat saya,"

"Kalo libur saya dibeliin bebek 50 disuruh menggembala, tapi telurnya untuk kita," kenang Hotman Paris.

Baca Juga: Polisikan Hotman Paris, Farhat Abbas: Ini Cara Menghadapi Orang Sombong

Lebih lanjut, Hotman pun meminta kepada para orangtua untuk bisa mencerdaskan anak-anaknya.

"Jadi kepada orang tua jangan cuma mikirin tas Hermes ya, bikin aak kau ber-IQ," pungkasnya.

(*)