Laporan Wartawan Grid.ID, Mia Della Vita
Grid.ID- Gundala berhasil masuk dalam daftar film yang akan ditayangkan di Toronto International Film Festival (TIFF) 2019.
Kabar tersebut pun disambut disambut gembira dari berbagai pihak.
Bukan hanya masyarakat Indonesia, akun Twitter resmi Golden Globes juga ikut melirik film yang disutradarai Joko Anwar ini.
Baca Juga: Tak Kalah dengan Marvel, Inilah Film Fiksi Superhero Gundala Karya Joko Anwar
Pada Kamis (9/8/2019), akun Twitter Toronto International Film Festival (TIFF) mengumumkan bahwa Gundala masuk dalam line up festival film bergengsi ini.
"Buku komik superhero Indonesia yang hebat diadaptasi dalam bentuk jagat sinema oleh Joko Anwar secara sangat menarik dalam Gundala."
"Dibintangi Abimana Aryasatya, Bront Palarae, Muzakki Ramdhan, dan Tara Basro," begitu isi cuitan akun resmi TIFF 2019.
Baca Juga: Trailer Gundala Rilis, Kisah Kelam dan Suramnya Disebut Mirip Film Batman
Unggahan TIFF ini pun langsung disukai oleh ratusan ribu pengguna Twitter.
Satu di antaranya datang dari akun resmi Twitter @goldenglobes.
Seorang warganet yang menyadari hal itu lantas memberitahukan pada Joko Anwar.
Baca Juga: Film Ketujuh Joko Anwar, Gundala Gebrak Perfilman Indonesia
"Bang @jokoanwar disukai @glodenglobes tuh wadaaawwww," cuit pemilik akun @Sansanonymous.
Mengetahui hal tersebut, sutradara Perempuan Tanah Jahanam ini mengaku merasa gugup.
"Wadawww tambah keringet dingin," balasnya.
Baca Juga: Adaptasi Komik Gundala Jadi Film Menantang Joko Anwar untuk Menggarapnya
Ia juga menjawab cuitan warganet lain yang mengunggah komentar senada.
"Hayoo looh bang @jokoanwar," tulis pengguna Twitter berakun @erysmith.
Pemilik akun tersebut juga menyertai gambar layar tangkap akun Golden Globes yang menyukai cuitan mengenai Gundala dari TIFF 2019.
Joko Anwar lantas menjawab, "Keringet dingin segede kerikil."
(*)