Laporan Wartawan Grid.ID, Eria Winda Wahdania
Grid.ID-Keluarga Ruben Onsu masih terus mendapatkan teror mistis yang berkelanjutan.
Kejadian aneh satu per satu dirasakan Ruben dan keluarganya.
Baru-baru ini melalui kanal YouTube MOP Channel yang dipublikasikan pada Senin (12/8/2019), sosok paranormal Wirang Birawa turut memberikan komentarnya.
Baca Juga: Duet Bareng Judika, Suara Betrand Peto Anak Angkat Ruben Onsu Bikin Merinding
Wirang mengaku jika ia tidak menyangka ada orang yang keji dan tega melakukan hal tersebut kepada Ruben.
Menurutnya, Ruben adalah sosok yang sangat baik selama ini.
"Saya enggak nyangka ada orang sekeji itu mau menjatuhkan dan menghancurkan dia (Ruben)," imbuh Wirang Birawa.
Wirang juga menerangkan bahwa Ruben sudah mengetahui siapa pelaku teror yang dihadapinya selama ini.
Namun nampaknya Ruben masih enggan untuk membeberkannya.
"Sebenarnya kalau kita sudah tahu, dia juga tahu siapa orangnya cuma ngapain diomongin,"
"Karena itu semua vision yang dikasih lihat waktu dia mimpi itu kuasa Tuhan," ungkap Wirang Birawa.
Wirang juga menambahkan jika tidak ada penangkal apapun yang bisa meluluhkan teror yang dihadapi Ruben.
Satu-satunya jalan hanyalah memasrahkan segalanya kepada Tuhan.
"Kalau firasat aku, ini enggak ada cara apapun, ini enggak ada obatnya,"
"Obatnya hanya satu, Kak Rubennya harus ikhlas, berserah diri, berdoa sama Tuhan, udah itu aja. Mau pakai paranormal harus diginiin," ujar Wirang Birawa.
Baca Juga: Alami Musibah Beruntun, Ruben Onsu Akui Sudah Dapat Teror Mistis Sebelum Sarwendah Hamil
Pria yang identik dengan topeng putih itu mengatakan bahwa Ruben masih disayang Tuhan.
Dengan banyaknya ujian yang dihadapi, Ruben masih dilindugi Tuhan karena dia adalah orang yang baik.
"Kalau Ruben bukan orang yang baik dan tidak disayang Tuhan, mungkin sudah dari kapan hari sudah tumbang," pungkas Wirang Birawa.