Find Us On Social Media :

Wajib! 4 Bahan Makanan Ini Harus Kamu Cuci Sebelum Dikonsumsi Agar Tubuh Tidak Tercemar

By Jeanne Pita, Kamis, 25 Januari 2018 | 15:29 WIB

Beberapa jenis makanan yang harus dicuci terlebih dahulu dengan air bersih

Laporan Wartawan Grid.ID, Rini Listia

Grid.ID - Pastinya kamu telah terlatih sejak dulu untuk mencuci terlebih dahulu makanan sebelum memakan atau memasaknya.

Namun masih banyak saja orang yang mengonsumsi makanan tanpa dibersihkan dahulu melali proses pencucian.

Mencuci makanan atau bahan makanan yang akan dimasak memang dapat menghilangkan zat-zat yang terkontaminasi yang dapat berbahaya bagi tubuh.

(BACA: Agnez Mo Dekat dengan Chris Brown, Wijaya Saputra Sang Pacar Galau...)

Mau tau lebih jelas, makanan apa saja yang harus dilakukan pencucian dengan air? 

Yuk cermati artikel dari Grid.ID di bawah ini:

Kacang kalengan

Jika kamu ingin mengonsumsi atau menambahkan kacang kalengan, jagung, dan buncis untuk pelengkap makanan, sebaiknya kamu mencuci produk ini terlebih dahlu.

(BACA: Astaga, Pria yang Cemburu Membunuh Mantannya, Kemudian Berhubungan Intin dengan Mayatnya Dua Kali)

Hal ini karena makanan kalengan telah diawetkan oleh sodium.

Cucilah sampai menghilangkan residu asin pada produk kalengan.

Buah dan sayur-sayuran

Cucilah buah-buahan dengan air yang bersih untuk menghilangkan bakteri yang menempel.

Pastikan kamu menggunakan air yang tidak terkandung oleh sabun.

Untuk buah seperti melon atau alpukat, kamu harus tetap mencuci terlebih dahulu meskipun kulit pada buah tidak kita konsumsi.

Namun, pisau yang melekat pada buat tersebut akan dicemari kotoran atau bakteri yang menempel.

(BACA: Ternyata 4 Diet ala Selebriti Ini Harus Dihilangkan di Tahun 2018)

Beras

Beras harus dicuci atau dibilas dengan air dingin, kemudian tiriskan paling sedikit 2 sampai 3 kali sebelum dimasak.

Mencuci beras dapat menghilangkan pati perbukaan biji-bijian beras, bakteri pada beras, dan juga dapat menghasilkan nasi dengan tekstur yang lembut.

Minuman kaleng

Minuman kaleng sering kita dapatkan dari pertokoan.

Tahukah kamu minuman kaleng yang berada di pertokoan sering ditutupi debu dan bakteri?

(BACA: Bra Bisa Memperburuk Kesehatan Payudara, 4 Alasan Ini Membuktikannya)

Sebaiknya sebelum membuka minuman kaleng, kamu dapat mencuci bagian kepala minuman kaleng.

Atau paling tidak bersihkan dengan tisu basah dan tuangkan air kemasan minuman kaleng ke dalam gelas.(*)