Find Us On Social Media :

Merasa Banyak Pihak Berkomentar soal Kasus Nunung, sang Anak Sebut Proses Rehabilitasi Jadi Terhambat

By Corry Wenas Samosir, Rabu, 14 Agustus 2019 | 07:35 WIB

Bagus Permadi, anakkomedian Nunung, saat Grid.ID jumpai di Polda Metro Jaya, Selasa (13/8/2019).

Laporan Wartawan Grid.ID, Corry Wenas Samosir

Grid.ID - Anak Nunung, Bagus Permadi, menyampaikan pesan dari ibunya untuk pihak-pihak yang kerap mengikuti campur urusan soal kasus orang tuanya.

Pasalnya, ada beberapa komentar yang beredar namun tak mengenakkan. Menurutnya, itu mempengaruhi kasus hukum Nunung.

"Mama menyampaikan mohon untuk tidak membuat statement yang sekiranya menyambung ke masalah hukum, karena ini cukup membuat proses sedikit tertahan ya," kaya Bagus Permadi saat Grid.ID jumpai di Polda Metro Jaya, Selasa (13/8/2019).

Baca Juga: Akan Direhabilitasi, Pemindahan Nunung ke RSKO Masih dalam Proses

Lantaran banyak pihak banyak berkomentar soal kasus Nunung, Bagus dan keluarga pun mengaku jadi terbatas saat ingin menjenguk ibunya.

Sebab pernyataan-pernyataan di luar sana, menurut Bagus, akan berdampak dengan proses hukum ibunya tersebut.

"Jadi pihak kita seperti ini, kita jadi dibatasin juga ya untuk jenguk. Membuat mama menjadi tidak nyaman dan membuat prosesnya pun menjadi lama," ungkap Bagus.

Baca Juga: Lebaran di Penjara, Nunung Minta Daging Kurban Dimasak Rendang