Grid.ID - Apakah kamu tumbuh di generasi 90-an?
Buat kalian yang lahir dan besar di era tahun 90-an pasti hapal betul dong dengan film Shaolin Popey?
Film kungfu komedi asal Taiwan ini kerap menghiasi layar kaca kita di jamannya dengan cerita yang begitu kocak.
Melalui film-film ini pula, nama sosok Boboho pun begitu melekat di benak anak 90-an.
Nah, selain sosok Boboho, kalian juga pasti tahu dong siapa sosok yang kerap muncul dalam film kungfu komedi ini?
(Baca juga: Istri Jadi Korban Kelakuan Bejat Oknum Perawat Pria National Hospital Surabaya, Suami Bongkar Kronologinya )
Sosok tersebut adalah karakter 'Paman' dalam film yang dibintangi Boboho tersebut.
Ya, tingkah konyolnya bersama Boboho memang selalu sukses menghibur siapa saja yang menonton kala itu.
Bahkan karena saking legendarisnya, kamu pasti lebih mengenal ia dengan sebutan 'paman' dan tidak tahu siapa nama aslinya.
Si paman ini ternyata memiliki nama asli Ng Man Tat atau Wu Meng Da (64).
(Baca juga: Kisah Keajaiban Maryam, Tak Menyangka Selamat Dari Kebakaran Hebat Dalam Kondisi Hamil)
Ng Man Tat merupakan aktor veteran di industri film Hong Kong.