"Info yang diterima banyak tenda jamaah Haji roboh diterjang badai dan hujan lebat.Video : Eliza Emiliza Fuadi (12 Agustus 2019)," pungkas @Makassar_iinfo.
Hujan yang mengguyur Kota Mina itu juga tampak diunggah di Instagram Khaleej Times, Senin (12/9/2019).
Dari video yang diunggah akun tersebut tampak sampah-sampah menggenang menuju daerah yang lebih rendah.
Baca Juga: Viral Video 2 Pemuda Mengencingi Bendera Merah Putih, Polisi Angkat Bicara
Tak hanya itu, air hujan juga merembes ke dalam tenda-tenda jemaah.
Namun, video yang viral menyebut adanya banjir di Mina itu jelas dibantah oleh berbagai pihak.
Salah satunya oleh Kepala Daerah Kerja Mekkah Panitia Pelaksana Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi 2019, Subhan Cholid, pada Selasa (13/8/2019).
Baca Juga: Idul Adha 2019 : Viral Video Cara Membuat Kambing Anteng Sebelum Disembelih, Boleh Dicoba nih
Melansir dari laman Kompas.com, Subhan membenarkan adanya hujan yang melanda Mina namun membantah adanya kabar soal banjir.
"Saya kok tidak menemukan kondisi (di video). Hujan iya, tapi enggak banjir," ucap Subhan.
Subhan pun membantah soal kabar banjir yang sedang banyak beredar di media sosial itu.