Laporan Wartawan Grid.ID, Mia Della Vita
Grid.ID- Aktor dan musisi Iqbaal Ramadhan turut terkena dampak atas batalnya konser grup band asal Los Angeles, LANY, pada Selasa (13/8/2019).
Grup band Iqbaal Ramadhan, Svmmerdose, yang didaulat sebagai penampil pembuka terpaksa juga gagal tampil.
Lewat instagram pribadinya, Iqbaal Ramadhan mengatakan bahwa band-nya sebenarnya sudah sangat siap untuk beraksi.
Baca Juga: 25 Tahun Berkarya Bersama Band GIGI, Armand Maulana Ungkap Satu Kejadian Memalukan saat Manggung
"Sebenarnya kami sudah siap dan sangat menantikan untuk tampil malam ini sebagai band pembuka untuk LANY," tulisnya di akun Instagram @iqbaal.e.
Namun lantaran ada kendala teknis, Iqbaal belum mendapatkan kepastian apakah akan tetap menjadi penampil pembuka di konser LANY.
"Tapi dengan kendala yang terjadi di luar kendali kami, sekarang kami belum punya kepastian apakah kami tetap menjadi band pembuka untuk besok," sambungnya.
Baca Juga: 16 Tahun Ngeband, D'Masiv Ungkap Hal Terberat Hingga Terjadi Cekcok
Karena itu, aktor Bumi Manusia ini meminta dukungan dari fans.