Grid.ID - Masih segar di ingatan kita kala Raffi Ahmad harus berurusan dengan Badan Narkotika Nasional (BNN).
Ya, 6 tahun lalu Raffi Ahmad memang sempat jadi headline pemberitaan di mana-mana kala dirinya ditangkap oleh BNN.
Kala itu, sebagaimana dimuat dalam pemberitaan Kompas.com edisi 1 Februari 2013, Raffi Ahmad terbukti memiliki sebuah narkoba jenis baru yang dinamakan methylon.
Baca Juga: Ungkap Rasa Sayangnya kepada Merry, Raffi Ahmad: Kalo Cewe, Aku Lebih Pilih Dia daripada Nagita!
Selain itu, BNN juga mendapati bahwa Raffi memiliki 2 linting ganja.
Raffi mulai ditahan di rumah tahanan BNN terhitung sejak 1 Februari 2019.
Raffi yang saat itu sedang berada di puncak karier keemasannya harus vakum dari dunia showbiz selama 3 bulan.
3 bulan berlalu, Raffi rupanya masih bernasib baik.
Dunia pertelevisian masih menerima Raffi dengan tangan terbuka.
Kala itu Raffi dikenal sebagai salah satu presenter acara musik bernama Dahsyat yang tayang di RCTI.
Baca Juga: Prank Mobil Baru Raffi Ahmad, Nagita Slavina Rela Gadai Perhiasan dan Tas Mewahnya