Laporan Wartawan Grid.ID, Linda Rahmad
Grid.ID - Hari ini Google telah merilis versi baru Android Wear SDK.
Versi 2.2.0 memungkinkan menampilkan beberapa fitur baru ke smartwatch bertenaga Android Wear.
Salah satu fitur terbarunya adalah Notification Dots, yang berasal dari Android 8.0.
Pembaruan tersebut juga kabarnya akan menyesuaikan warna indikator, meskipun warna putih menjadi warna default.
Titik indikator dimatikan oleh pengembang dan diganti dengan metode lain yang menunjukkan jumlah notifikasi yang belum dibaca.
(BACA : Kece Abis, Google Play Catat Rekor Pengunduhan Global Aplikasi Lebih dari 19 Miliar!)
Pengembang juga menampilkan jumlah pemberitahuan yang belum dibaca sesuai dengan desain jam tangan Android Wear tertentu.
Dengan versi terbaru Android Wear SDK, pengembang mampu mengontrol seberapa sering komplikasi disegarkan pada perangkat.
Komplikasi adalah fitur pada smartwatch yang menampilkan lebih dari sekedar jam dan menit.
Pada bulan-bulan mendatang, Android Wear akan segera ditambahkan banyak fitur baru.
(BACA : Wow, Ponsel Honor 7X Jadi Urutan Teratas Penjualan Terbaik di Amazon!)
Pembaruan ini diluncurkan untuk meningkatkan kinerja smartwatch yang menjalankan Android Wear.
Titik pemberitahuan yang ditemukan pada bagian bawah layar akan mengingatkan pengguna akan pemberitahuan yang belum dibaca.
Jumlah pemberitahuan yang belum dibaca juga dapat ditempatkan oleh pengembang di lokasi unik pada tampilan smartwatch.(*)