Find Us On Social Media :

Jadi Penggemar Berat Film Animasi The Lion King, Reza Rahadian Akui Tokoh Mufasa Menginsprasi Dirinya Jadi Aktor

By Nesiana Yuko Argina, Kamis, 15 Agustus 2019 | 15:31 WIB

Jadi Penggemar Berat Film Animasi The Lion King, Reza Rahadian Akui Tokoh Mufasa Menginsprasi Dirinya Jadi Aktor

Laporan Wartawan Grid.ID, Nesiana Yuko Argina

Grid.ID - Hampir semua orang dari berbagai golongan usia menyukai film animasi atau kartun.

Sama halnya dengan aktor tampan Reza Rahadian.

Salah satu animasi favoritnya adalah The Lion King.

Baca Juga: Dijuluki Aktor Nomor 1 di Indonesia, Reza Rahadian: Nomer Satu Itu Banyak Musimnya

The Lion King sendiri baru saja di-remake ke versi live action pada Juli 2019 kemarin.

Belum lama ini, Reza Rahadian buka-bukaan tentang hal yang memotivasi dirinya untuk menjadi aktor.

Melalui tayangan Nebeng Boy di kanal YouTube Boy William, aktor 32 tahun itu menyebut film The Lion King sebagai motivasi utamanya menjadi aktor.

Baca Juga: Tak Miliki Akun Sosial Media, Reza Rahadian: Bukan Berati Aku Ansos!

"I'm a big fan of Lion King (Saya penggemar berat Lion King)," ujar Reza seperti dikutip Grid.ID pada Kamis (15/8/2019).

"Gue dulu nonton film itu dan itu yang bikin gue pengen jadi aktor," jelasnya.

Diakui Reza jika ia tak hanya memiliki ketertarikan dengan film tersebut.

Baca Juga: Akui Pertama Kali ke Klub Malam Bersama Sang Ibunda, Reza Rahadian: Dia yang Ngenalin Gue sama Alkohol

Seluruh tokoh yang ada di The Lion King membuatnya tertarik mempelajari akting.

"Gue senang mengikuti semua karakter-karakternya," ujar Reza.

"Gue ikutin, terus gue jadi ngerasa kayak oh gue pengen jadi Mufasa oh nanti gue pengen jadi Simba," lanjutnya.

Baca Juga: Ditinggal Ayahnya Sejak Umur 8 Bulan, Reza Rahadian Sebut Mamanya sebagai Iron Lady

"Nanti gue pengen niruin suara Zazu, Timon, Pumba, gue gak tahu. That's The Lion King," tandasnya.

Hal itu juga yang kini membuat Reza berani mengeksplorasi berbagai karakter yang ia perankan.

Baik melalui penampilan yang berbeda, maupun dengan karakter suara yang juga berbeda.

Baca Juga: Pernah jadi Figuran, Reza Rahadian Beberkan Bayaran Pertamakali Main Film

Sementara itu Boy William merespon penjelasan Reza dengan canda.

"Thank's to the Lion King. Gara-gara Lion King sekarang kita punya Reza Rahadian," ucapnya.

(*)