Find Us On Social Media :

Pelaku Pembunuhan Wanita yang Mayatnya Dibuang di Waduk Cengklik, Boyolali Ditangkap! Inikah Motifnya?

By Irene Cynthia Hadi, Sabtu, 27 Januari 2018 | 17:34 WIB

Pelaku mayat di Waduk Cengklik ditangkap

Laporan Reporter Grid.ID, Irene Cynthia Hadi

Grid.ID - Teka-teki penemuan jasad wanita bernama Dera Dewanti (38) di dekat Waduk Cengklik, Boyolali akhirnya terungkap.

Dilansir dari Tribun Solo.com, pelaku diringkus oleh Satreskrim Polres Boyolali pada Jumat (26/1/2018).

Berikut fakta tentang penangkapan dan motif pelaku, seperti dilansir Grid.ID dari beberapa sumber:

(BACA JUGA Dari Buku Nikah Sampai Gerakan Jari, Inilah 5 Kejanggalan dalam Foto-foto Pernikahan Vicky Prasetyo dan Angel Lelga, Netizen: Janggal Banget!)

1. Inisial pelaku

Dilansir dari Tribun Solo, pelaku diketahui berinisial KY.

KY adalah pelaku utama. Ia ditangkap pada Jumat (26/1/2018) pada pukul 13.00 WIB.

2. Barang bukti ada di tangan pelaku

Dilansir dari Tribun Jateng, saat ditemukan, pelaku turut membawa barang bukti milik Dera.

Satuan Reserse Polres Boyolali mengamankan mobil Honda Jazz silver nopol AB 1921 VS serta barang Dera lainnya.

(BACA JUGA Hanya Gara-gara Shio Sang Pacar, Duo Kakak Beradik Ini Berkelahi Sampai Berdarah-darah)

3. Motif pembunuhan diduga perampokan

Dilansir dari Tribun Jateng, Kapolres Boyolali, AKBP Aries Andhi mengatakan bahwa motif diduga adalah murni perampokan.

Apalagi Dera diketahui tinggal sendirian di rumahnya di kawasan Ngemplak selama setahun belakangan ini.

4. Penemuan dan penyebab kematian

Sebelumnya, pegawai BPR Cita Dewi, Dera Dewanti Dirgahayu ditemukan tewas.

Dilansir dari kompas.com, mayatnya ditemukan di pintu masuk selatan Waduk Cengklik, Desa Ngargorejo, Boyolali, Senin (22/1/2018).

Lokasi pembuangan mayat adalah daerah rawan kejahatan, sepi dan gelap.

(BACA JUGA Bikin Merinding! Buaya Bawa Jenazah Manusia Kembali ke Tepi Pantai Setelah Berhari-hari Hilang di Lautan! )

Mayat tersebut ditemukan dengan kondisi tanpa busana oleh salah seorang penduduk bernama Jiyem.

Dera meninggal karena kehabisan oksigen saat dijerat dengan tali tas berwarna cokelat, mulut disumpal dan diikat kain.

(*)