Find Us On Social Media :

Jalan Kaki ke Sekolah Sejauh 8 Kilometer Setiap Hari, Guru Ini Tak Kuasa Menahan Air Mata Saat Melihat Perlakuan Para Murid Kepadanya

By Grid, Selasa, 20 Agustus 2019 | 14:23 WIB

Guru ini menangis melihat perlakuan murid kepadanya

Laporan Wartawan Grid.ID, Novia Tri Astuti

Grid.ID - Guru adalah sosok pendidik yang berpartisipasi dalam membentuk masa depan.

Beberapa darinya tak jarang mengambil upaya yang cukup keras untuk mengabdikan diri pada anak didiknya.

Seperti yang dialami guru asal Filipina bernama Cesar Punzalan ini.

Baca Juga: Risiko Jadi Guru Cantik, Baru Mengajar 5 Bulan Sudah Dapat 15 Surat Cinta dari Para Muridnya

Ia berusia 50 tahun dan hampir setiap hari ia berjalan kaki sejauh 8 kilometer jauhnya untuk memenuhi tanggung jawabnya sebagai guru.

Melansir dari South China Morning Post via Worldofbuzz.com pada (20/08/2019), Cesar Punzalan diketahui mengajar di Sekolah Immaculate Heart of Mary di Laguna.

Berjalan kaki sejauh 8 kilometer setiap hari tentu saja membuat sepatu yang dikenakan Cesar menjadi lusuh.

Namun ia tak menghiraukan hal tersebut.

Cesar hanya berdedikasi untuk memenuhi tanggung jawabnya sebagai guru.

Hal inilah yang justru menjadi perhatian murid-murid kepadanya.

Baca Juga: Risiko Jadi Guru Cantik, Baru Mengajar 5 Bulan Sudah Dapat 15 Surat Cinta dari Para Muridnya

Kejadian Ini bermula ketika Cesar memasuki ruang kelas dan akan memulai pelajaran.

Di saat yang bersaaman, seorang siswa justru bercanda dengannya.

"Pak, sebelum dimulai kami memiliki hadiah untuk anda," terang salah seorang murid tersebut.

Baca Juga: Galih Ginanjar Dipindahkan ke Sel Tikus karena Rekaman Video Permintaan Maaf, Kakak Fairuz A Rafiq: Kita Gak Ada Ngurusin-ngurusin Lagi!

Cesar kemudian menerima sebuah kotak yang diikat dengan pita.

Ia terlihat terkejut dan nampak ragu-ragu untuk membukanya.

Cesar tampak gugup dalam membuka kotak tersebut.

Karena tak sabar, salah seorang siswa menawarkan gunting padanya.

Ia masih kebingungan dengan hal tersebut, murid-murid justru semakin menggodanya.

Baca Juga: Hampir Sebulan Menikah, Suami Siti Badriah Ungkap Malam Pertamanya yang Tak Disangka-sangka

Beberapa murid mengatakan bahwa dalam kotak itu berisi rumah, uang dan bahkan ada yang menyebutkan ular.

Begitu dibuka, Cesar menatap sepatu dari kotak tersebut dan merasa tak percaya.

Seketika itu anak-anak justru bersorak gembira.

"Mengapa kalian menghabiskan uang untuk ini?" tanya sang guru.

Salah satu siswa pun menjawab bahwa masing-masing dari mereka ingin menyumbangkan uang untuk membelikan sepatu bagi guru yang mereka cintai.

"Ini hanya hadiah kecil dibandingkan dengan apa yang telah anda berikan," kata anak-anak itu.

Guru itu sangat tersentuh oleh hadiah murid-muridnya dan terlihat meneteskan air mata.

Baca Juga: Viral Aksi Begal Payudara Turis di Yogyakarta Oleh Seorang Guru Honorer, Pelaku: Cuma Iseng, Khilaf

Cesar kemudian menjelaskan bahwa dia tidak mengharapkan apa-apa dari murid-muridnya karena ia hanya ingin berbagi pengetahuannya dengan anak didiknya.

Mereka pun menjawab dengan tulus.

"Tapi Pak, sebelum kita pergi, kami ingin memastikan bahwa kami juga memberikan sesuatu kepadamu yang akan membuatmu bahagia," kata mereka.

(*)