Laporan Wartawan Grid.ID, Menda Clara Florencia
Grid.ID - Aktor Gading Marten tak banyak menjumpai kesulitan dalam mendalami karakter Naga Bonar di film Naga Bonar Reborn.
Gading Marten mengaku cukup familiar dengan logat Batak.
"Kan mantan-mantan gue Batak semua," tuturnya berseloroh, saat ditemui Grid.ID di XXI Plaza Indonesia, Jakarta Pusat, Selasa (20/8/2019).
Gading ingin aktingnya cukup natural di film tersebut.
Ia pun tak mau logat Bataknya terlalu dibuat-buat.
"Gua lihat mamanya Gisella enggak begitu kalau ngobrol sama keluarga," lanjutnya.