Laporan Wartawan Grid.ID, Novia Tri Astuti
Grid.ID - Gempita buah hati dari Gading Marten dan Gisella Anastasia, ini tak jarang selalu mengundang aksi yang menggemaskan.
Tak hanya netizen Indonesia yang terpengaruh oleh aksi gemas Gempita, penyanyi Honne juga terpesona dengan gaya centil bocah cilik itu.
Bahkan dikabarkan duo penyanyi lagu Location Unknown itu akan menemui putri dari Gading Marten.
Menelusuri laman Instagram @gadiiing, mantan suami Gisella Anastasia itu terlihat mengunggah aksi menggemaskan Gempita menyanyikan lagu Location Unknown milik Honne pada Selasa (20/8/2019).
"Karokean yuk. Location unknown ala gempi karoke nungguin reff. Hahahahahhahahahahahhaahahha gnite guys," tulis Gading dalam akunnya.
Dalam postingan tersebut, Gempi tampak berdiri menghadap kamera sambil menyanyikan lagu milik Honne.
Baca Juga: Gempita Sukses Naikkan Viewers Lagu HONNE hingga 8 Juta, Gading Marten: 2 Juta Faktor Gempi
Wajahnya tampak sangat menghayati hingga membuat netizen terkagum-kagum.
Aksi Gempita Noura Marten tersebut, ternyata mencuri perhatian penyanyi aslinya.
Honne langsung memberi respon di kolom komentar Instagram Gading.
"Kamu resmi jadi anggota Honne setelah video ini," tulis akun @hellohonne dalam bahasa Inggris.
Baca Juga: Uya Kuya Kaget Blackpink Tak Bernyawa di Rumahnya
Honne bahkan ingin bertemu langsung dengan Gempi saat ia menggelar konser di Jakarta.
Melansir Tribunnews.com, Honne akan melangsungkan konser di Jakarta pada 21 September 2019 mendatang.
Berkat aksi Gempi, Gading mengakui telah berbalas pesan melalui Direct Messages (DM) dengan Honne.
Baca Juga: Siti Nurhaliza Rayakan Ulangtahun Pernikahannya yang ke-13, Sederhana namun Mewah!
“Kebetulan mereka mau konser di Jakarta, mereka sih sudah coba kontak kita, maksudnya mudah-mudahan bisa ketemu Gempi-nya."
"Mudah-mudahanlah berkah buat papanya, papanya yang demen (suka lagu Honne) soalnya,” kata Gading saat ditemui di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, Selasa (20/8/2019).
Gading mengaku ia hanya iseng merekam aksi Gempita menyanyikan lagu Location Unkwon milik Honne.
Ia bahkan tak menyangka aksi lucu putrinya itu direspon dan diunggah ulang oleh Honne melalui akun Instagram resmi mereka.
Baca Juga: Ibunda Kriss Hatta Tepis Pernyataan Barbie Kumalasari yang Ngaku Akrab dengan Putranya
"Kita mah posting-posting saja. Ternyata jadi viral, trending, ini baru baca, sekarang diposting sama si Honne-nya." "Jadi ya itu gara-gara Gempi, the power of gempi lah,” kata Gading.
Gading mengaku bahwa ia merasa bangga terhadap Gempi, terlebih lagu tersebut merupakan lagu kesukaannya.
Menurutnya Gempi merupakan anak yang cerdas dan mudah dalam mengingat lirik lagu.
Baca Juga: Tips Membeli Mobil agar Tidar Rugi, Hindari Warna Berikut karena Susah Laku Saat Dijual Kembali!
"Dia tipe anak yang gampang inget lagu dan lirik. ‘Gem, nih ada lagu baru enak’ langsung bisa dia. Gue cuma dengerin dia sekali."
"Kemaren di rumah, mbak (pengasuh)-nya muter itu lagi sekali. Dia langsung hafal," tandasnya. (*)