Laporan Wartawan Grid.ID, Ruhil I. Yumna
Grid.ID - Keunggulan Kalimantan Timur menjadi perbincangan publik lantaran ibukota disebut akan pindah ke sana.
Tak banyak yang tahu bahwa keunggulan Kalimantan Timur sebagai calon ibukota baru salah satunya minim bencana alam.
Selain itu, keunggulan Kalimantan Timur yang disebut bakal jadi ibukota yaitu minimnya konflik sosial di sana.
Baca Juga: Liburan Lebaran Nirina Zubir Keliling Ibukota Saat Sepi, Intip Videonya Yuk
Dilansir dari Tribunnews.com Wakil Gubernur Kalimantan Timur, Hadi Mulyadi mengaku gembira atas informasi bahwa wilayahnya yang dipilih sebagai lokasi pindah ibukota.
Menurut Hadi warga Kalimantan Timur patut berbangga akan keputusan pindah ibukota ke wilayah mereka ini.
Pemerataan pembangunan disebut-sebut sebagai salah satu alasan dari wacana pindah ibukota ke Kalimantan Timur ini.
Hadipun mengaku siap akan menjalankan perintah pemindahan ibukota itu bila sudah diumumkan secara resmi.
"Kami siap menjalankan perintah selanjutnya terkait IKN (ibu kota negara)," ungkap Hadi Mulyadi, melalui pesan singkat WhatsApps kepada Kompas.com, Kamis (22/8/2019).
Lalu kira-kira karena apa ya Kalimantan Timur dipilih sebagai pengganti ibukota?