Laporan Wartawan Grid.ID, Afif Khoirul Muttaqin
Grid.ID - Kabar terbaru muncul dari salah satu ponsel Flagship milik Samsung Galaxy S9 dan S9+.
Dilansir Grid.ID melalui Situs Phone Arena, kedua ponsel ini akan mengusung sistem keamanan terbaru.
Nampaknya Samsung Galaxy S9 dan Samsung Galaxy S9+ akan dilengkapi dengan fitur baru.
Fitur yang disebut "Intelligent Scan" Ini dikabarkan adalah kombinasi antara pemindaian wajah dan iris mata.
Fitur barunya ini meningkatkan keamanan dan ketepatan sistem dibandingkan dengan hanya menggunakan satu mode keamanan.
"Intelligent Scan" juga akan bekerja dengan cahaya rendah atau kondisi sangat terang.
Hal ini yang memungkinkan pengguna untuk membuka Galaxy S9 atau Galaxy S9 + mereka dengan sekilas.
Sebuah video yang diposting di YouTube oleh Maxwell Weinbach menunjukkan animasi 6 detik.
( BACA : Lady Gaga Terlihat Sempurna, Intip yuk Diet dan Olahraga yang Dilakukannya )
Video tersebut menunjukkan bagaimana "Intelligent Scan" akan bekerja.