Find Us On Social Media :

Alami Amnesia, Wanita Ini Akhirnya Jatuh Cinta Kembali dan Menikahi sang Suami untuk Kedua Kalinya!

By Siti Maesaroh, Senin, 26 Agustus 2019 | 11:22 WIB

Wanita Ini Alami Amnesia dan Lupa dengan Suaminya, Namun Ia Kembali Jatuh Cinta dan Menikah untuk Kedua Kali

Laporan Wartawan Grid.ID, Siti Maesaroh

Grid.ID - Kekuatan cinta sejati tampaknya memang benar adanya.

Cinta sejati akan menuntun sesorang menemukan jalannya bersama dengan pasangan yang tepat.

Cinta sejati bahkan tak akan pernah lelah menanti dan memperjuangkan seseorang yang dicintainya.

Baca Juga: Cinta Sejati Hingga di Usia Senja, Kakek Mahmud Cemburu Istrinya Didampingi Petugas Ketika Sampai di Madinah

Seperti kisah pasangan suami istri Laura Hart Faganello dan Brayden Faganello.

Laura membagikan kisah harunya tersebut ke dalam postingan yang diunggahnya di Facebook @Laura Hart Faganello.

Sebelumnya, Laura mengaku sudah hampir 2 tahun kehilangan ingatan karena cedera otak.

Baca Juga: Kisah Cinta Sejati Gadis Rusia yang Rela Dipersunting Pria China 'Miskin'!

Saat itu ia mengalami kecelakaan karena sebuah tiang besar jatuh dan menimpa kepalanya saat sedang mempersiapkan sebuah acara.

Kejadian tragis tersebut terjadi setelah sembilan bulan usai keduanya resmi menjalani biduk rumah tangga.

Sebelum kecelakaan itu terjadi, hubungan antara keduanya terjalin karena sering bertukar informasi melalui surat-menyurat hampir sekitar delapan bulan.

Baca Juga: 75 Tahun Berpisah, Prajurit Veteran Ini Akhirnya Bertemu Kembali dengan Cinta Sejatinya: Kau Tak Pernah Pergi dari Hatiku

Keduanya lantas memutuskan untuk saling bertemu di Victoria, Kanada.

Usai pertemuan itu, mereka akhirnya menikah pada tahun 2016.

Namun sayang, usai mengalami kecelakaan itu, Laura tak mengenali suaminya sendiri.

Baca Juga: Kisah Little Bear, Wanita Berjenggot Hingga Jarang Menstruasi yang Menemukan Cinta Sejatinya

"Saya terbangun dengan ingatan yang muncul ketika saya berusia 17 tahun, dan tak tahu siapa Brayden,"

"Ingatan saya ketika bertemu, jatuh cinta, dan menikahi Brayden sudah hilang," tulis Laura di posnya.

Ia juga menceritakan bahwa usai mengalami kecelakaan itu, dirinya harus belajar membaca, menulis, dan berbicara dari awal lagi.

Baca Juga: Buktikan Cinta Sejati itu Ada, Seorang Pria Nikahi Wanita Tanpa Pedulikan Fisiknya

Laura juga di hadapkan dengan amnesia yang membuatnya merasa menikahi seseorang yang tak dikenalnya.

"Aku sangat berharap ingatanku akan kembali, namun sayangnya hal tersebut belum terjadi," katanya.

Laura kemudian memutuskan untuk mencoba kembali mengenal suaminya.

Baca Juga: Cinta Sejati, Demi Bisa Menikah Salah Satu Mempelai Rela Operasi Ganti Kelamin, Begini Kisahnya

Setelahnya sekian lama, Laura mengaku jatuh cinta kepada Brayden.

Ia merasa sangat bersyukur dan berterima kasih atas awal baru dan masa depan yang luar biasa untuk hidup mereka.

Ia pun memutuskan untuk kembali menjadi pasangan dan menikah untuk kedua kalinya sebagai perayaan.

(*)