Find Us On Social Media :

Hai Bikers, Tambah Teman dan Informasi Motormu Dengan Aplikasi Moladin Yuk

By Nindya Galuh Aprillia, Selasa, 30 Januari 2018 | 22:22 WIB

Ini nih aplikasi Moladin yang cocok buat kamu pecinta motor

Laporan Wartawan Grid.ID, Linda Rahmad 

Grid.ID - Apakah kalian termasuk dalam salah satu orang yang mempunyai minat sama motor

Atau malah kalian adalah salah satu bikers?

Bikers saat ini tak hanya didominasi oleh kaum pria saja, banyak wanita yang juga menaruh minat pada motor. 

Jumlah wanita yang memiliki minat lebih pada motor mungkin banyak. 

( BACA JUGA: Selain Sebagai Pijakan, Ini loh Fungsi Footstep Motor yang Berguna Banget Saat Berkendara )

Namun tak banyak wanita yang mengerti betul tentang motor. 

Gak usah panik dan gak usah khawatir, karena Grid.ID punya solusinya. 

Kamu bikers tapi kamu belum punya pengetahuan banyak mengenai motor? 

Aplikasi Moladin hadir sebagai wadah yang menyediakan banyak informasi tentang motor. 

( BACA JUGA: 4 Tips Untuk Menjaga Ketahanan Concealer Saat Diaplikasikan di Wajah )

Moladin bisa disebut sebagai online platform yang dirancang khusus untuk memenuhi kebutuhan bikers. 

Moladin hadir dalam dua versi, yaitu website dan aplikasi mobile Android. 

Moladin memiliki banyak fitur yang akan memudahkan bikers untuk mencari informasi seputar motor. 

1. Menu Motor 

( BACA JUGA: Menjelang Valentine, 2 Truk Trailer Berisi Coklat Senilai Rp 6,6 Milyar Malah Dicuri  )

Menu ini berisikan informasi mengenai motor baru dan motor lama yang dijual di Indonesia. 

Daftar motor tersebut berisi informasi mengenai spesifikasi motor, info harga, ulasan dari bikers yang pernah menggunakannya.

Di sini juga disediakan info pembelian dan kredit motor di leasing yang telah bekerja sama dengan Moladin. 

2. Menu Apparel 

( BACA JUGA: Widiiih, Desain Dapur Jennifer Lopez Modern dan Elegan Abis, Bisa nih Dijadikan Referensi )

Apparel berisikan berbagai daftar lengkap aksesoris yang dibutuhkan bikers dalam menunjang aktivitas hariannya. 

Mulai dari jaket motor, jas hujan, sepatu boots, dan lain-lain. 

Tak hanya menghadirkan list aksesoris dari merek ternama, menu ini juga menyediakan informasi mengenai komparasi harga produk dari banyak marketplace.

Ada juga review dari bikers yang telah menggunakannya loh. 

( BACA JUGA: Ganti Roti Pizzamu dengan 4 Bahan Sederhana yang Lebih Sehat Ini )

3. Menu Part/Acc 

Menu ini menyediakan berbagai informasi meliputi daftar lengkap suku cadang dan aksesoris motor.

Di sini kamu juga bisa tahu komparasi harga dari banyak marketplace, dan review dari orang yang telah menggunakannya. 

4. Menu Bengkel 

( BACA JUGA: Perhatikan! Inilah Tanda-tanda Aki Motormu Udah Mulai Soak, Buruan Ajak Ke Bengkel deh )

Kini untuk mencari sebuah bengkel dapat dilakukan dengan mudah berkat adanya aplikasi. 

Moladin hadir untuk membantu bikers yang kesulitan dalam mencari bengkel yang sesuai dengan kebutuhannya. 

Moladin juga memiliki daftar bengkel resmi hingga bengkel spesialis yang berada di area Jabodetabek. 

Untuk saat ini jangkauan wilayahnya masih terbatas ya.

( BACA JUGA: Butuh Dana Cepet? 4 Aplikasi Ini Tawarkan Pinjaman Uang Tanpa Jaminan loh )

Kedepannya mungkin akan diadakan perluasan jangkauan untuk aplikasi ini.

5. Menu Perawatan 

Mungkin banyak orang yang menyukai motor namun belum tau cara merawat motor yang baik dan benar. 

Di menu ini kamu akan mendapatkan daftar item yang bisa kamu gunakan untuk merawat motor sehari-hari agar motor kesayanganmu tidak mudah rusak. 

( BACA JUGA: Cara Ini Ampuh Banget Bikin Kamu Terlihat Awet Muda, Nggak Perlu Perawatan Mahal nih, Penasaran? )

Jika kamu masih ragu untuk menggunakan produk tersebut, kamu bisa melihat ulasan dari beberapa orang yang sudah menggunakannya. 

Jadi kamu bisa memutuskan dengan bijak deh produk apa yang terbaik untuk motor kesayangan kamu. 

6. Menu Forum 

Yang membuat aplikasi Moladin berbeda dengan yang lainnya adalah adanya fitur forum.

( BACA JUGA: Sebelum Meninggal, Saudara Tiri Kim Jong-un, Diduga Bertemu Dengan Mata-mata CIA )

Forum di aplikasi Moladin berfungsi sebagai tempat saling berinteraksi sesama bikers.

Kamu bisa tukar pikiran dan memberi solusi atas permasalahan motor yang dialami bikers. 

Oiya di menu ini kamu juga bisa menemukan teman baru yang memiliki minat yang sama sepertimu loh. 

7. Menu Berita 

( BACA JUGA: Ingin Jadi Reporter Sekaligus Punya Portal Berita? Google Bulletin Jawabannya )

Berita merupakan hal penting dan wajib untuk diperbarui setiap harinya. 

Moladin memberikan sumber ter-update yang bisa jadi bahan bacaan bikers sehari-hari. 

Moladin juga bekerja sama dengan motor bloggers ternama di Indonesia untuk menyuguhkan berita terbaru seputar motor. 

8. Menu Community 

( BACA JUGA: Hanya Karena Serempetan Kecil, Pengandara Mobil Sampai Berekelahi di Tengah Jalan, Simak Videonya )

Halaman ini dibuat untuk komunitas motor. 

Buat para bikers, kamu bisa membuat komunitas baru nih atau sekedar berinteraksi dengan user lainnya.

Kamu juga bisa loh menghadiri acara atau event bikers yang di share di menu ini. 

Selain hadir dengan website dan aplikasi mobile Android, Moladin juga hadir di YouTube. 

( BACA JUGA: Pakar Gizi: Cemilan Seperti Ini Yang Cocok Untuk Program Diet! )

Channel YouTube ini berisi video-video tentang tips&trik, modifikasi, hingga test-ride motor-motor terbaru. (*)