Find Us On Social Media :

WhatsApp Tambahkan Dukungan Terhadap Apple CarPlay, Sekarang Kamu Bisa Chattingan Sambil Nyetir Mobil Loh

By Nindya Galuh Aprillia, Rabu, 31 Januari 2018 | 18:44 WIB

WhatsApp kini melakukan pembaruan fitur mirip dengan iMessage, seperti apa ya kira-kira?

Laporan Wartawan Grid.ID, Afif Khoirul Muttaqin

Grid.ID - WhatsApp baru saja meluncurkan update terbarunya.

Aplikasi chatting ini sekarang mendukung fitur Apple's CarPlay

Dengan cara ini, WhatsApp menggabungkan iMessages sebagai satu-satunya platform pesan yang tersedia di CarPlay.

WhatsApp hadir dengan antar muka yang mirip dengan fitur iPhone, ikon aplikasi ini akan muncul di dasbor mobil.

( BACA : Hai Bikers, Tambah Teman dan Informasi Motormu Dengan Aplikasi Moladin Yuk )

Notifikasi akan ditampilkan di pojok kanan atas.

Di situ akan ditampilkan pesan yang belum dibaca. 

Dari situ, kamu bisa membuka aplikasi menggunakan suara dan hanya dengan perintah 'Siri, open'. 

Setelah memasuki aplikasi, kamu bisa menulis pesan dengan memberi tahu Siri yang kamu inginkan. 

( BACA : 4 Tips Untuk Menjaga Ketahanan Concealer Saat Diaplikasikan di Wajah )

Kemudian menemukan pesan yang ada di WhatsApp itu sendiri. 

Setelah itu dia akan mengulanginya, dan kamu akan memiliki pilihan untuk mengirimkannya. 

Siri juga memberi tahumu saat kamu menerima pemberitahuan atau pesan.

Siri juga bisa membacakannya untukmu.

( BACA : Nahas, Seorang Ibu Jadi Korban Tabrak Lari dan Terjepit Motor, Pelaku Kabur dengan Alasan yang Bikin Gregetan! )

Dengan demikian kamu akan bisa tetap memperhatikan jalan sambil tetap berkomunikasi lewat WhatsApp.

Ada satu kelemahan besar dalam aplikasi ini.

Aplikasi ini kurang memiliki pilihan untuk mengakses semua percakapanmu dari CarPlay secara langsung, tidak seperti iMessages.

CarPlay adalah fitur yang diciptakan dengan satu tujuan, yaitu memungkinkanmu mengendalikan iPhone dengan aman saat mengemudi. 

( BACA : Beredar Postingan Pengeroyokan Antar Anak SMP yang Berakhir Tragis )

Aplikasi ini awalnya dirilis kembali pada tahun 2014, dan telah digunakan oleh banyak orang. 

Fitur diluncurkan dengan dukungan aplikasi audio, menambahkan dukungan aplikasi voice-over-IP dan perpesanan sejak saat itu. 

CarPlay saat ini tersedia sebagai pilihan dalam banyak model mobil baru, contohnya adalah Ford Focus (2017), Volkswagen Golf (2016) dan Chevrolet Camaro (2017).

(*)