Huey Newton merupakan pimpinan Black Panther Party (BPP), sebuah organisasi sosialis dan nasionalis kulit hitam revolusioner.
Beragam program sosial dilembagakan, seperti Free Breakfast for Children Programs dan klinik kesehatan masyarakat.
Organisasi yang dibentuk pada 15 Oktober 1966 merupakan kepanjangan tangan penjaga bersenjata untuk memantau perilaku para perwira polisi dan menentang keberutalan mereka di Oakland, California.
Menjadi rahasia umum bila nyawa orang Kulit Hitam tidak terlalu penting dibanding dengan orang Kulit Putih.
Polisi memandangi mereka dengan penuh rasa curiga dan sejuta prasangka buruk.
Pelabelan seperti sampah masyarakat, ras kelas dua, pengedar narkoba, serta beragam kebencian bahkan kejijikan, diasosiasikan kepada orang Kulit Hitam.
Sesat pikir semacam itu membuat BPP membentuk apa yang kemudian dinamakan 10 program pokok Black Panther.
Keseluruhan isi bernapas kesetaraan di antara orang Kulit Putih dan Kulit Hitam baik di ranah sosial maupun politik.
Meski punya cita-cita luhur, Black Panther Party akhirnya membubarkan diri di tahun 1982.
(Baca juga: Ilustrator Marvel Comics Ciptakan Superhero Syahrini, Seperti Itu Jadinya!)
Jika merujuk jagoan fiksi yang muncul di Marvel Comics, Black Panther hadir pertama kali di Fantastic Four edisi ke-52 tepatnya pada Juli 1966.