Find Us On Social Media :

Comeback dengan LALALAY, Video Musik Sunmi Dikecam karena Dianggap Selipkan Unsur Konten Seksual dan Pelecehan

By Siti Maesaroh, Jumat, 30 Agustus 2019 | 13:16 WIB

Sunmi

Laporan Wartawan Grid.ID, Siti Maesaroh

Grid.ID - Solois Sunmi baru saja melakukan comeback dengan lagu baru berjudul 'LALALAY'.

Usai merilis video musik 'LALALAY' di platform YouTube '1theK', netizen dan beberapa komunitas online mulai membagikan dan mediskusikan pendapatnya.

Dilansir Grid.ID dari laman KstarLive Kamis (29/08/2019), video musik milik Sunmi dianggap mengandung arti dan pesan tersembunyi.

Baca Juga: Sunmi Ngaku Bisa Mati Jika Tidak Naikkan Berat Badan Sebelum Comeback

Dalam salah satu adegan, tampak Sunmi menunjukkan gerakan tarian seksi dan menggoda.

Namun, menurut beberapa orang, makeup dan pakaian yang digunakannya terlalu sugestif dan intens.

Hal itu dianggap netizen telah menunjukkan sesuatu yang disebut 'seksi subyektif' yang dibalut sebagai perumpamaan saat wanita tertarik dengan seseorang.

Perumpamaan itu menimbulkan citra palsu tentang feminitas dan dianggap dapat mempengaruhi remaja dan non remaja dalam membentuk tipe perempuan seperti apa mereka seharusnya.

Baca Juga: Foto-foto Mesra Sunmi Idol Kpop yang Ternyata Bersama Adik Kandungnya!

Selain itu, pada adegan paruh kedua, Sunmi muncul di pesawat sebagai pramugari.

Namun lagi-lagi, menurut netizen ia tampil dengan image terlalu sugestif.

Banyak orang mengkritik adegan itu karena dianggap melecehkan karier seorang wanita.

Baca Juga: Sunmi Pakai Dress Seharga Rp 105 Juta, Mantan Anggota Wonder Girls ini Justru Tampak Menggemuk

Hal tersebut juga memancing perdebatan panas dikalangan feminisme.

Kritik lain berlanjut saat adegan Sunmi menari dengan latar belakang boneka-boneka manekin.

Sunmi dan penari latarnya memakai pakaian seksi dengan gaya rambut pirang yang sama.

Baca Juga: Video: Lee Dae Hwi Wanna One Jawab Tantangan Sunmi dengan Menarikan Lagu Siren, Mirip Nggak ya?

Hal ini dikaitkan dengan boneka seks yang secara realistis menyerupai manusia sebenarnya.

Baru-baru ini, di Korea telah diberikan izin untuk mengimpor boneka yang menyerupai selebritis terkenal atau seseorang yang diinginkan.

Alhasil, banyak orang mulai mengkritik dan menganggap hal itu tidak dapat mengurangi kejahatan seks namun justru menimbulkan permasalahan baru.

Baca Juga: Masih Belum Pulih, Sunmi Mendadak Tunda Acara Jumpa Fansnya

Namun di balik segala pro kontra tentang video musiknya, Sunmi tetap dicintai oleh masyarakat karena penampilannya yang kuat dan mengagumkan.

Tidak sedikit pula penggemar yang membela penyanyi cantik itu.

Mereka mengklaim bahwa tak ada yang salah dengan video musik itu.

Baca Juga: Berhati Malaikat, Sunmi Diam-diam Bantu Manajernya yang Terlilit Banyak Utang

Penggemar bahkan mengatakan ada banyak video musik K-Pop lainnya yang mengandung konten seksual lebih parah.

(*)