Laporan Wartawan Grid.ID, Lalu Hendri Bagus
Grid.ID - Luna Maya menjadikan bisnis sebagai fokus utamanya selama beberapa tahun belakangan ini.
Hal itu pula yang membuat artis asal Bali tersebut jarang terlihat di layar televisi.
Luna Maya mengatakan bahwa itu memang kehendaknya untuk mengurangi kegiatan syuting.
(BACA: Ustadz Guntur Bumi dan Puput Melati Diminta Jadi Saksi Kasus Dugaan Penipuan Agen Travel Umrah)
"Yah tv aja yang udah enggak gitu (fokus), paling tv bintang tamu aja kalau lagi bisa gitu," ujar Luna Maya saat ditemui Grid ID di kawasan Gandaria, Jakarta Selatan.
Kendati begitu, bukan berarti Luna Maya mulai sepi job.
Pemilik nama lengkap Luna Maya Sugeng ini hanya lebih selektif dalam mengambil tawaran kerja.
(BACA: Kegiatan Mencuci Lebih Mudah dengan Mesin Cuci LG Smart Inverter 67Watt)
Seperti dalam waktu dekat ini, Luna Maya mengatakan dirinya baru akan mulai kembali berlakon untuk produksi film layar lebar.
"Syuting juga masih ini juga lagi mau syuting film bulan Februari lagi reading, Ya yang mana yg bisa dikerjain," ujarnya lagi.