Find Us On Social Media :

Kesaksian Para Pekerja Proyek saat Bantu Evakuasi Korban Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang: Ada Ibu yang Tangan Kirinya Putus

By Novita Desy Prasetyowati, Selasa, 3 September 2019 | 14:23 WIB

Kesaksian Para Pekerja Proyek saat Bantu Evakuasi Korban Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang: Ada Ibu yang Tangan Kirinya Putus

Grid.ID - Kecelakaan beruntun di tol Cipularang yang melibatkan 21 kendaraan bertabrakan menyebabkan adanya korban luka dan korban jiwa.

Tak jauh dari lokasi kejadian kecelakaan beruntun di tol Cipularang, terdapat para pekerja proyek yang turut mengevakuasi korban.

Para pekerja proyek memberikan kesaksian usai bantu evakuasi korban kecelakaan beruntun di tol Cipularang.

Baca Juga: Mobilnya Terbang 50 Meter dan Masuk Semak-semak, Satu Keluarga Korban Kecelakaan Tol Cipularang Ini Selamat Tanpa Luka Sedikitpun

Melansir dari laman Tribun Jabar, tak jauh dari lokasi terjadinya kecelakaan terdapat beberapa pekerja PT Jasa Marga yang sedang mengerjakan pembuatan lereng di dekat jalan Tol Cipularang.

Kurang lebih 20 pekerja yang ada disana menjadi saksi kecelakaan maut yang melibatkan 21 kendaraan mulai dari dumb truck, bus, hingga mobil pribadi itu.

Salah satunya adalah Asep (30) yang sedang beristirahat melihat langsung kecelakaan beruntun di KM 91+200 Tol Cipularang arah Purwakarta, Senin (2/9/2019).

Baca Juga: Kisah Para Korban Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang, Teriakan Minta Tolong hingga Mobil yang Terbang Sejauh 50 Meter

Asep menjadi satu dari 30 pekerja proyek lereng PT Jasa Marga yang turut membantu proses evakuasi korban kecelakaan.

Tak sedikit kesaksian yang diungkapkan para pekerja proyek yang membantu evakuasi korban kecelakaan di Tol Cipularang, salah satunya kondiri tragis seorang ibu yang tangan kirinya putus.

Diwartakan Grid.ID sebelumnya, telah terjadi kecelakaan beruntun yang melibatkan 20 kendaraan di Kilometer 92 Tol Purbaleunyi, Senin (2/9/2019) pukul 12.30 WIB.

Baca Juga: Disebut Ada 'Pengganggu' di Lokasi Kecelakaan Tol Cipularang, Inilah Fakta Medis Penyebab Pengendara Dapat Alami Halusinasi Hingga Hilang Kendali