Usut punya usut, hal tersebut terjadi karena sang calon mempelai pria tak bisa menjawab soal matematika sederhana yang diajukan oleh calon istri.
Saat itu, ia diberikan soal matematika "Berapa hasil dari 15 ditambah 6?"
Di luar dugaan, pria tersebut justru menjawab 17
Hal ini tentu membuat pengantin wanita tampak kebingungan dan sedikit kurang yakin dengan calon suaminya.
Setelah ditelusuri, pernikahan keduanya ternyata sudah diatur oleh pihak keluarga, sehingga kuat dugaan keduanya belum saling mengenal lebih dalam pribadi masing-masing.
Lebih tepatnya, kedua calon pengantin tersebut memang dijodohkan.
Usai terkejut dengan jawaban calon suaminya, wanita itu akhirnya memutuskan untuk membatalkan pernikahannya saja.
Ayah dari pengantin wanita, Mohar Singh setuju dengan keputusan yang diambil puterinya.
Ia mengaku, ini merupakan kesalahan dari keluarga pengantin pria, karena tidak transparan perihal tingkat pendidikan yang dienyam putera mereka.
Setelah pihak wanita membatalkan acara pernikahan, keluarga memperlai pria masih mencoba untuk membujuk agar pernikahan tersebut dilanjutkan.